Cendet Monster, pendekar lama yang kembali tampil

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Dalam kontes TKKM Jogja, Minggu (16/3) lalu, cendet Monster besutan Agung Budiman dan Mamat dari Mr TO tampil sebagai juara pertama. Sebagian kicaumania mungkin belum mengenal gaco yang bernama Monster. Tetapi bagi kicaumanua yang sudah lama turun lapangan, tentu masih mengingat kedahsyatan cendet Monster di masa lalu. Burung ini pernah menjuarai Piala Raja, Valentine Jogja, Kapolri Cup di Semarang, dan kontes akbar PBI di Denpasar.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Cendet Monster
Monster, pendekar lawas, yang kembali berprestasi.

Agung Budiman, sang pemilik, memang dikenal sebagai salah seorang penggila cendet. Dia memiliki standar tinggi dalam memilih burung. Cendet, misalnya, harus benar-benar mumpuni secara materi, durasi, maupun volumenya yang mesti keras dan kasar. Barangkali sedikit berbeda dari tren saat ini, di mana sebagian cendetmania lebih memilih burung yang nagen atau anteng di atas tangkringan.

Setelah menguasai kelas cendet di berbagai even besar, performa Monster turun cukup lama, diikuti bulu-bulu yang ambrol. Begitu rampung mabung, burung tidak kunjung pulih. Ini memang salah satu kendala yang kerap dialami cendetmania, seperti pernah ditulis Om Kicau di sini.

Agung Budiman
Agung Budiman kini semangat lagi turun ke lapangan.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Cukup lama cendet Monster harus menjalani perawatan di kediaman mekaniknya, Mamat, di depan Subterminal Condong Catur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, yang tidak jauh dari ujung Jalan Gejayan Jogja. Salah satu gaconya yang lain, kacer Kelud, juga dalam perawatan Om Mamat.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Melihat secercah harapan Monster bakal kembali ke top form, Om Agung tampak bersemangat. Dia sering menengok kedua gaconya di rumah Om Mamat, terutama pada waktu senggang.

Mamat, cendet Monster, dan kacer Kelud
Mamat bersama cendet Monster (kanan) dan kacer Kelud.

Monster untuk pertama kalinya dicoba dalam Latber KMYK dan mulai nampil. Lalu dicoba lagi dalam kontes TKKM, Minggu (19/3) lalu, dan sukses meraih juara. Kacer Kelud juga berprestasi dalam even tersebut.

Dua kali ujicoba membuat Om Agung Budiman yang juga kolektor burung-burung albino, plecimania, dan penasihat PCMI itu merasa girang. Kini dia ingin menurunkan kembali cendet Monster dan kacer Kelud dalam even In Memorial Jenderal Besar Soeharto di kampus Universitas Mercu Buana  Jogja, Minggu – 23 Maret 2014.

“Saya sih tak menargetkan juara. Hanya ingin melihat nampilnya Monster dan Kelud itu seperti apa. Ya, sekalian pengin lihat musuh-musuhnya sekarang seperti apa,” ujar Agung Budiman. (Waca)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

5 Comments

  1. Om kok kalo ngliput profil kicaumania kok gag pernah di cantumin nomer hape ato pin bb siy…..klo bs cantumin dong biar kita kicau mania bs tukeran pin bb biar lebih dekat…..mungkin bisa tanya perawatan2nya…ato buat skedar sharing2 di waktu senggang…..

    • Banyak teman yang akan merasa terganggu kalau nomer HPnya dicantumin Om. Bisa-bisa dalam sehari akan nerima ratusan SMS dari teman lain yang hanya mau tanya-tanya. Itu yang biasanya mereka hindari.
      Tks.

    • Biar tidak terlalu sering mengulang pertanyaan maupun jawaban, pokoknya kalau ada videonya pasti kita upload. Kalau tidak ada? Nah, silakan jawab sendiri, he.. he…

Komentar ditutup.