Kingfisher merupakan nama umum untuk burung-burung dari keluarga Alcedinidae, seperti rajaudang, pekaka, cekakak,  kukabura, cekakakpita, dan cekakakhutan. Kicaumania Indonesia biasa menyebutnya burung tengkek, meski sebenarnya istilah tengkek lebih mengarah kepada burung rajaudang erasia alias common kingfisher (Alcedo atthis). Kali ini Om Kicau ingin berbagi audio burung belted kingfisher, yang memiliki tembakan rapat dan mantap, sehingga bisa dijadikan masteran untuk burung kicauan Anda di rumah.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Burung belted kingfisher memiliki ukuran panjang 28 – 35 cm.

Burung belted kingfisher (Megaceryle alcyon) memang tidak mungkin dijumpai di Indonesia, bahkan di luar Benua Amerika. Burung ini memiliki habitat di wilayah Amerika Utara, seperti Amerika Serikat dan Kanada.

Pada musim dingin, mereka akan bermigrasi ke wilayah selatan Amerika Serikat, Meksiko, hingga Amerika Tengah dan wilayah utara dari Amerika Selatan (Amerika Latin).

Burung ini memiliki ukuran cukup besar, dengan panjang tubuh sekitar 28 – 35 cm. Postur tubuhnya kekar, kepala besar, dengan jambulnya yang khas shaggy, paruh tebal, namun kakinya pendek.

Belted kingfisher merupakan satu-satunya jenis burung rajaudang yang ada di Amerika Serikat dan Kanada.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Sebagaimana keluarga kingfisher lainnya, belted kingfisher juga makan hampir semua binatang kecil yang terlihat di sungai, termasuk kadal, katak, udang, ikan, dan sebagainya.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

Biasanya mereka berburu dengan berdiam diri di atas ranting atau dahan pohon di tepi sungai. Jikamelihat calon mangsanya, mereka dengan cepat mengambil ikan tersebut menggunakan paruhnya yang tebal (silakan lihat video perilaku burung kingfisher saat berburu ikan di sini ).

Keunikan lain yang tidak ditemukan pada jenis burung lainnya adalah burung belted kingfisher betina memiliki warna bulu yang lebih cerah daripada burung jantan. Biasanya, warna bulu burung betina rata-rata lebih kusam daripada burung jantan.

Belted kingfisher betina (kiri) memiliki bulu lebih cerah daripada burung jantan. | foto: Rich B Young

Suara kicauan burung belted kingfisher cukup unik, karena terdiri atas beberapa suara dengan irama yang cukup rapat dan cepat. Suara kicauan seperti inilah yang biasanya dicari untuk dijadikan masteran atau melatih burung jenis kicauan lainnya.

Berikut ini tiga suara burung belted kingfisher yang bisa Anda dengar dan download untuk menambah koleksi kicauan atau untuk memaster burung kesayangan anda di rumah.

  • Suara belted kingfisher versi 2 | DOWNLOAD
  • Suara belted kingfisher versi 3 | DOWNLOAD

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.