Rumah Murai Indonesia (RMI) akan mengadakan Lomba Burung Berkicau RMI Cup 3 di Lapangan Banteng Jakarta, Minggu 16 November 2014. Sebagai entitas penggemar murai batu, wajar apabila panitia yang dikomandani Om Adi RMI (ketua panitia) dan Om Felix DSF (ketua pelaksana) membuka lima kelas murai batu.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Secara keseluruhan, ada enam kategori kelas dalam even ini, yaitu RMI (kelas utama), Pedro, SJE, Black White, Misterius, dan Khusus. Kecuali Kelas Khusus yang melombakan pleci campuran dan ciblek non-gunung, pada lima kelas lainnya selalu ada murai batu.
Bahkan murai batu menjadi satu-satunya jenis burung yang dilombakan di kelas utama. Juara 1 kelas ini akan mendapat hadiah Rp 20 juta. Adapun juara 2 dan 3 masing-masing mendapat hadiah Rp 6 juta dan Rp 2 juta.
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
Khusus Kelas RMI dan Pedro, semua peserta diwajibkan menggunakan sangkar BnR. Dalam even ini, RMI memang mendapat dukungan dari Yayasan BnR Pusat.
Informasi lomba selengkapnya bisa dilihat pada brosur di bawah ini:
Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fairplay.
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.