Mockingbird merupakan jenis burung kicauan yang tidak dijumpai di Indonesia, karena wilayah persebarannya sangat terbatas (Amerika). Suara kicauannya sangat merdu. Burung ini terdiri atas beberapa spesies (jenis), seperti northern mockingbird yang memiliki suara kicauan bervariasi, longtailed mockingbird yang suaranya tak kalah merdu, dan lain-lain.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Untuk northern mockingbird (Mimus polyglottos), Om Kicau sudah pernah mengupasnya di sini, termasuk 7 audio kicauan northern mockingbird yang mantep tenan. Spesies burung ini hanya bisa dijumpai di Amerika Utara.
Kali ini, Om Kicau ingin membagikan audio kicauan longtailed mockingbird / mockingbird ekor panjang (Mimus longicaudatus) yang berasal dari Amerika Selatan, bahkan hanya bisa ditemukan di Ekuador dan Peru.
Kekhasan burung ini adalah memiliki ekor yang panjang. Selain itu, sebagaimana jenis mockingbird lainnya, burung dari keluarga Mimidae ini yang juga mempunyai kemampuan menirukan suara (mimikri) yang sama baiknya.
Suara kicauan mockingbird ekor panjang sangat berbeda dari northern mockingbird. Suaranya terdengar lebih kasar, dengan lagu yang terkesan lambat dan sering dibawakan berulang-ulang. Suaranya juga terdengar serak dan penuh getaran. Meski begitu, suaranya pun bisa bervariasi ketika mereka meniru suara kicauan burung lainnya.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Berikut ini empat suara mockingbird ekor panjang untuk masteran:
- Suara mockingbird ekor panjang – variasi 1
- Suara mockingbird ekor panjang – variasi 2
- Suara mockingbird ekor panjang – variasi 3
- Suara mockingbird ekor panjang – variasi 4
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.
Nggak bisa didonlot Om