Kacer Hitler dan KT Cisco nyaris nyeri di Liga Dharmasraya Seri IV

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Kacer Hitler milik Sutan dari Koto Baru BC dan kapas tembak Cisco kepunyaan Yanto (Sungai Rumbai BC) nyaris nyeri juara 1 dalam Liga Dharmasraya Seri IV di Koto Agung – City Young, Dharmasraya, Sumatera Barat, Sabtu (21/3).

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Dari tiga kelas yang dilombakan, kacer Hitler sukses menjuarai kelas utama Dharmasraya. Juara 2 dan 3 masing-masing ditempati Robocob milik Solker, juga dari Koto Baru BC, serta Perkitiew milik Arif dari Mindawa BC.

Liga Dharmasraya - kelas kacer
Juara 1, 2, dan 3 kacer Kelas Dharmasraya.

Sayangnya Hitler harus puas menjadi juara 2 Kelas Executive, sehingga gagal mencetak double winner. Kelas ini dimenangi kacer Riana milik Suko (Koto Agung BC).

Kacer El Sharawy kepunyaan Ilman (Pulau Punjung BC) juga tampil bagus. Selain meraih juara 3 Kelas Executive, burung ini juga sukses menjuarai Kelas Favorite, mengungguli Robocob dan TS milik Ade dari Koto Agung BC.

Kapas tembak Cisco yang sebelumnya nyeri dalam Liga Dharmasraya Seri III, kali ini meraih juara 1 dan 2. Di Kelas Favorite, burung milik Yanto (Sungai Rumbai BC) ini nangkring di posisi pertama. Tetapi di Kelas Executive, Cisco berada di posisi kedua setelah kapas tembak Halilintar kepunyaan Parjok (Koto Baru BC).

Tiga kelas murai batu berlangsung ketat, di mana gelar juara 1 dibagi rata untuk tiga burung berbeda. Di kelas utama, Dharmasraya, murai batu Romeo milik Angga (Koto Baru BC) tampil sebagai yang terbaik.

Liga Dharmasraya Seri IV
Juri memantau murai batu yang sudah mendapat nominasi.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Murai batu Shahrul Khan milik Dones (Pulau Punjung BC) menjuarai Kelas Executive, unggul atas Moreno milik Rollys (Pulau Punjung BC) dan Sniper milik Ade (Koto Agung BC). Sniper kemudian menjuarai Kelas Favorite.

Liga Dharmasraya - kelas murai batu
Pembina Liga Dharmasraya, Om Suyanto (kiri), menyerahkan trofi juara 1 murai batu kelas utama.

Pada Seri IV, persaingan di antara lima tim peserta berlangsung lebih ketat. Poin yang dikumpulkan pun hanya selisih tipis. Pimpinan klasemen sementara, Pulau Punjung BC, meraih poin tertinggi (410), diikuti tuan rumah Koto Agung BC (380), dan Koto Baru (310).

Liga Dharmasraya - kelas murai batu
Juara 1, 2, dan 3 murai batu Kelas Dharmasraya.

Hingga Seri IV, Pulau Punjung BC masih berada di puncak klasemen, dengan total poin 2.080. Koto Baru BC dan Sungai Rumbai BC masing-masing di peringkat kedua (1.760 poin) dan ketiga (1.000 poin).

Seri terakhir bakal berlangsung di Koto Baru, Sabtu 4 April 2015. Dengan menyediakan 1.400 poin, Koto Baru masih berpeluang merebut pimpinan klasemen sekaligus meraih juara umum BC. Sebab akumulasi poinnya hanya selisih 320 dari Pulau Punjung. (Kontributor: Om Eka Ahmadi)

Bang Dones - Pulau Punjung BC
Bang Dones (Pulau Punjung BC): Kenari Bondan juara 1 dan 2.

Hasil Liga Dharmasraya Seri IV, Koto Agung (Sabtu, 21 Maret 2015)

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

MURAI BATU DHARMASRAYA
1. ROMEOANGGAKOTO BARU BC
2. PUTRA 44AZMIRPULAU PUNJUNG BC
3. SMESIWANSUNGAI RUMBAI BC
4. PUTRA TIMPEHHELKOTO AGUNG BC
MURAI BATU EXECUTIVE
1. SHAHRUL KHANDONESPULAU PUNJUNG BC
2. MORENOROLLYSPULAU PUNJUNG BC
3. SNIPERADEKOTO AGUNG BC
MURAI BATU FAVORITE
1. SNIPERADEKOTO AGUNG BC
2. MUNCHENSUNGAI RUMBAI BC
KACER DHARMASRAYA
1. HITLERSUTANKOTO BARU BC
2. ROBOCOBSOLKERKOTO BARU BC
3. PERKITIEWARIFMINDAWA BC
KACER EXECUTIVE
1. RIANASUKOKOTO AGUNG BC
2. HITLERSUTANKOTO BARU BC
3. EL SHARAWYILMANPULAU PUNJUNG BC
4. PERKITIWARIFMINDAWA BC
KACER FAVORITE
1. EL SHARAWYILMANPULAU PUNJUNG BC
2. ROBOCOBSOLKERKOTO BARU BC
3. TSADEKOTO AGUNG BC
4. JOKOWIHELKOTO AGUNG BC
KAPAS TEMBAK EXECUTIVE
1. HALILINTARPARJOKKOTO BARU BC
2. CISCOYANTOSUNGAI RUMBAI BC
KAPAS TEMBAK FAVORITE
1. CISCOYANTOSUNGAI RUMBAI BC
KENARI EXECUTIVE
1. BONDANBANG DONESPULAU PUNJUNG BC
2. SPONGE BOBTAUFIKSUNGAI RUMBAI BC
3. DEDEADEKOTO AGUNG BC
KENARI FAVORITE
1. MELODIANDIKOTO AGUNG BC
2. BONDANDONESPULAU PUNJUNG BC
LOVEBIRD EXECUTIVE
1. REMBOGITOMINDAWA BC
2. COMBATILMANPULAU PUNJUNG BC
3. DORAIMAMPULAU PUNJUNG BC
LOVEBIRD FAVORITE
1. JAROTFLORESKOTO AGUNG BC
2. DORAIMAMPULAU PUNJUNG BC

HASIL POIN SERI IV LIGA DHARMASARAYA DI KOTO AGUNG BC

HASIL POIN SERI IVKLASEMEN HINGGA SERI IV
NoNama TimPoinNoNama TimPoin
1Pulau Punjung BC4101Pulau Punjung BC2080
2Koto Agung BC3802Koto Baru BC1760
3Koto Baru BC3103Sungai Rumbai BC1000
4Sungai Rumbai BC2004Koto Agung BC730
5Mindawa BC1005Mindawa BC310

Selamat kepada para pemenang, tetap semangat untuk peserta lainnya.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.