Lovebird Citra kepunyaan Om Lilik Soba (Duta Moncer) yang sudah menjadi mak-mak di kandang ternak, kembali menang nyeri. Minggu (5/7) lalu, Citra menjuarai dua kelas dalam kontes Lembah Hijau Fiesta di Sukoharjo. Empat hari kemudian, gaco ini kembali meraih double winner dalam Kamis Special Perwira Team di Gantangan Wirun, depan Stadion Mini Bekonang, Mojolaban, Sukoharjo, Kamis (9/7).
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Lawan-lawan yang dihadapi lovebird Citra dalam gelaran di Perwira Team relatif sama seperti di Lembah Hijau. Misalnya Hantu Laut milik Mr Untung (Pertamak’s Team), DJ Krisna milik Om Nanang Kris (Luwes BC), Soimah kepunyaan om Agung Scorpio (Terkesima Team), dan Mak Erot milik Om Bernard dari Team VIP Solo.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Citra menjuarai Kelas Bintang A dan B. Di Kelas Bintang A, Citra unggul atas lovebird DJ Krisna dan Queen milik Evans OLShop. Citra kembali menjadi lovebird terbaik saat turun di Kelas Bintang B. Juara 2 dan 3 diraih lovebird Putra Naga milik Om Jeffry Osella (Solo Star BC) dan Mak Erot.
( simak pula LB Citra: Sudah jadi indukan masih mampu nyeri di Lembah Hijau )
Kelas Perwira dijuarai lovebird Widuri milik Om Mahendra dari Balung Manuk Solo. Juara 2 dan 3 diraih lovebird Caesar milik Om Caesar (Bibis Solo) dan Ratu Alika kepunyaan Mr Anggoro (Gathull Bird Shop). . Di kelas utama ini, Citra menempati peringkat 7, Mak Erot juara 6, dan Hantu Laut di posisi 9.
Penampilan Widuri yang memukau sebenarnya tak terlalu mengherankan. Pasalnya, Widuri merupakan nama baru untuk lovebird Serra yang diprediksi bakal menjadi penerus lovebird Kusumo.
LB Serra pernah mengejutkan dalam even 18Th Anniversary Handayani BC di Gunungkidul, 17 Mei 2015, dengan menjuarai dua kelas sekaligus. Padahal lawan-lawannya saat itu hebat-hebat, antara lain Shakira milik Gus Aly (Muntilan) dan Yellow Lady milik Aris Excellent.
( lihat juga Lovebird Serra diprediksi bakal melesat seperti Kusumo )
Satu kelas lagi, VIP, dimenangi lovebird Hantu Laut. Gaco milik Mr Untung (Pertamak’s Team) ini unggul atas lovebird Citra dan Soimah, yang masing-masing menjadi juara 2 dan 3.
Selain lovebird Citra, ada burung lainnya yang meraih hasil nyeri, yaitu kacer Norosmo milik Dhita Khafid dari Mantingan, Sragen, dan cendet Jagal kepunyaan Om Sutrisno Kesit (Densus CMS Group).
Panitia hanya membuka dua kelas kacer, dan semuanya dimenangi Norosomo. Di Kelas VIP, Norosomo mengungguli kacer Gladiator milik Om Lucas / Yusak (Luwes BC) dan Ronggolawe milik Pak Kanjeng dari Solo. Norosomo juga terbaik di Kelas Bintang. Juara kedua diraih kacer Badai milik Edi SDM, diikuti kacer Ronggolawe.
Cendet Jagal juga memborong dua kelas yang dilombakan. Di Kelas Bintang, Jagal mengungguli Pangsciu koleksi 13K13 (Solo) dan Den Joko kepunyaan Om Jhony (Glembuk SF).
Di Kelas Sejati, Jagal juga belum tertandingi lawan-lawannya. Cendet Den Joko merangsek ke peringkat kedua, diikuti Alteco milik Mr Thomas (Densus CMS Group).
Dua kelas murai batu dimenangi burung berbeda. MB Mahesa milik Om Agung (Tempel, Kartasura) juara 1 di Kelas VIP, mengalahkan Nogo Ngomyang milik Om Ardy BTM (Sukoharjo) dan Arjuna milik Purnama Jaya (Semanggi Solo).
Kelas Bintang dijuarai Insya Allah Sae, murai batu langganan milik Mr Anggo Kaos (Sragen). Murai batu Nogo Ngombyang kembali berada di posisi kedua, di atas Mahesa dan Arjuna.
Secara keseluruhan, even kali ini berlangsung meriah, sukses, dengan ketertiban yang relatif terjaga. Hal ini membuat Om Agus Batik, ketua baru Perwira Team, merasa puas dan lega. Begitu pula punggawa tim lainnya seperti Om Dedy.
“Ini bisa menjadi semacam rujukan bagi teman-teman Perwira Team sebelum even akbar Kemerdekaan Cup tanggal 16 Agustus mendatang,” ujar Om Agus Batik, didampingi Om Dedy. (Waca)
Hasil Kamis Special Perwira Team (klik di sini)
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.
Komentar Terbaru