Besetan tajamnya membuat burung cucak jenggot sering digunakan untuk masteran. Burung ini juga cukup popular di arena lomba. Meski terbilang mudah bunyi, namun dalam praktiknya cucak jenggot juga sering macet bunyi. Nah, untuk mengatasinya, diperlukan trik-trik khusus agar burung kembali rajin bunyi. Berikut ini beberapa terapi mengatasi cucak jenggot macet bunyi.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Untuk mengatasi cucak jenggot macet bunyi, tentu tergantung dari akar penyebabnya. Biasanya sih terkait dengan pola perawatan hariannya, meski faktor lain seperti lingkungan juga ikut mempengaruhi.
Beberapa faktor yang bisa menyebabkan cucak jenggot macet bunyi berdasarkan pengalaman para jenggot mania antara lain:
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
- Kondisi kesehatan burung terganggu, yang membuatnya kurang fit.
- Mental burung ngedrop, baik karena kalah bersaing dengan cucak jenggot lainnya, sangkarnya terjatuh, atau burung diserang binatang liar seperti tikus, kucing, ular, dan lain-lain.
- Cucak jenggot mengalami over birahi (OB).
- Burung mengalami gangguan suara (serak), terjadi infeksi pada tenggorokan dan / atau pernafasannya.
- Faktor lingkungan kurang bersahabat, misalnya terlalu ramai dan banyak gangguan, baik dari aktivitas atau lalu-lalang manusia maupun binatang liar.
Untuk mengatasi cucak jenggot yang macet bunyi, Anda bisa menerapkan beberapa terapi berikut ini supaya dapat mengembalikan kondisinya seperti semula, yaitu rajin bunyi alias gacor.
- Burung yang mengalami gangguan kesehatan atau kurang fit, sebaiknya tidak dipaksakan untuk dilombakan. Selain itu, hindari juga memancing burung yang membuat birahinya naik. Untuk sementara tak menggantang cucak jenggot di dekat burung sejenis.
- Selama masa terapi, sebaiknya burung digantang di tempat tenang dan jauh dari gangguan suara lainnya.
- Berikan buah-buahan yang masih segar dan bervariasi. Jenis buah yang bisa diberikan antara lain pisang, pir, pepaya, jeruk, dan apel. Untuk mendapatkan hasil maksimal, sebaiknya buah diolesi madu secukupnya.
- Pakan tambahan / extra fooding (EF) seperti jangkrik dan ulat hongkong warna putih bisa diberikan masing-masing dua ekor pada pagi dan sore hari.
- Selama masa penyembuhannya, ada baiknya cucak jenggot tidak dimandikan sampai kondisinya benar-benar pulih.
- Berikan obat dan vitamin secara tepat. Untuk mengatasi macet bunyi akibat suara serak atau gangguan pada pernafasannya, Anda bisa memberikan BirdTwitter.
- Untuk menjaga dan mengembalikan kondisinya bisa diberi multivitamin BirdVit selama beberapa hari sekali.
Dengan melakukan terapi di atas, dalam waktu tidak terlalu lama cucak jenggot akan kembali rajin bunyi dan siap beraksi lagi. Adapun untuk perawatan lanjutan bagi burung yang belum mencapai kondisi gacor, silakan simak tips omkicau dalam tautan di bawah ini:
Rutin mandi malam dan racikan khusus agar cucak jenggot rajin bunyi
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.
Komentar Terbaru