Mulai tanggal 1 Desember 2015, Gantangan Islamic Bird Community (IBC) pindah lokasi ke Pasar Modern Mutiara Karawaci atau lebih dikenal dengan sebutan Pasar Muci (samping Perum Setneg Harkit) Tangerang. Nama IBC pun diubah menjadi Rasyid Enterprise (RE).
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Lokasi Pasar Muci Tangerang sangat strategis, dekat dengan akses pintu Tol Karawaci dan berada di tengah Kota Tangerang.
Gantangan Rasyid Enterprise diharapkan bisa menjadi lokasi favorit bagi para kicaumania di Jabodebatek, apalagi ditunjang dengan sejumlah fasilitas seperti tenda atau paddock peserta, toilet, mushola, ATM centre, pusat jajan, dan arena bermain anak.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Dalam struktur kepengurusan Rasyid Enterprise, H Eko Cikande dipercaya menjadi penasihat. Ketika masih bernama IBC, Om Eko juga menempati posisi yang sama. Om Kuncoro menjadi penanggungjawab, sedangkan Om Purwanto Ngasik menjadi ketua pelaksana, yang didukung juri-juri independen dari JBC Tangerang.
“Kami menggelar latber rutin setiap Selasa dan Sabtu, mulai jam satu siang. Kami selalu menjunjung tinggi fairplay, di mana tim juri akan memberikan penilaian secara terbuka dan jujur,” kata Om Kuncoro.
Untuk meresmikan pergantian nama dan lokasi baru, Rasyid Enterprise akan menggelar latpres hari Sabtu (12/12) mendatang. Berikut ini brosurnya.
Brosur bisa diunduh di Halaman Brosur Lomba Burung. Klik link tersebut sampai muncul browser baru. Cari brosur di atas dengan melihat judul lomba dan tanggal pelaksanaannya. Klik judul terpilih, sehingga muncul lagi browser baru berisi gambar brosur ukuran besar.
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.