Tiga burung meraih double winner dalam lomba burung berkicau 20Th Anniversary Andromeda BC yang berlangsung di Lapangan Taman Merdeka Depok, Senin (12/9). Ketiganya adalah murai batu Wisanggeni orbitan Om Suroto (Inyonk BC), lovebird Melodic besutan Om Ferry (Kompor Mleduk Team) dan lovebird Brontok milik Om Ariez (MRJ Depok).
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Panitia yang digawangi Om Wawan (ketua) dan Om Arie (ketua pelaksana) membuka dua kelas murai batu, semuanya dimenangi Wisanggeni. Di kelas utama Merdeka, jagoan Om Suroto ini sempat bersaing ketat dengan murai batu Brekele orbitan Om Mulyono (Pekapuran).
Kedua burung berbagi koncer, tetapi murai batu Wisanggeni sedikit lebih unggul dan ditetapkan sebagai juara pertama, disusul Brekele dan Dr Cika milik Om Jabrik (Depok Team).
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
“Saya heran, kenapa Brekele yang kerja maksimal seperti itu hanya juara kedua. Sebenarnya layak juara satu,” ucap Om Mulyono, yang hanya menurunkan gaconya satu sesi saja.
Meski demikian, dia tak mau mempersoalkan hasil ini lebih lanjut. Yang pasti, kualitas Brekele tak kalah dari lawan-lawannya, dan burung ini sudah sering moncer dalam berbagai even sebelumnya.
Di Kelas Mega Bintang, MB Wisanggeni kembali menempati posisi pertama, mengungguli Dr Cika dan Pasuna milik Om Nana 99 (AON SF).
Hasil ini sekaligus membuktikan ketangguhan murai batu Wisanggeni. Burung ini pernah masuk tiga besar dalam Presiden Cup III (2014). Selain itu, Wisanggeni juga pernah menjadi juara 1 dalam Bupati Cup di Bogor, Kobac Cup di Taman Radja Team Jakarta, Depok Bird Singin Competition (DBSC) di kampus Universitas Pancasila, dan even-even lainnya.
Hal ini tidak terlepas dari kualitas dan materi MB Wisanggeni yang terbilang komplet. Isiannya terdiri atas celilin, kenari, serindit, cucak jenggot, dan lain-lain. “Saya turunkan di sini karena bulu-bulunya mulai kering, mau mabung,” jelas Om Suroto.
( lihat juga Tips Om Suroto menjaga prestasi murai batu Wisanggeni )
Dua lovebird berhasil nyeri juara 1, yaitu Melodic dan Brontok. Lovebird Melodic milik Om Fery (Kompor Meleduk Team) terbaik di Kelas Mega Bintang, unggul atas Neng Imut besutan Om Darma (Depok) dan Shincan milik Mr Lukman (Bale Art Depok).
Sepanjang lomba, lovebird Melodic sering mengeluarkan suara ngekeknya yang memiliki durasi panjang. Kelas Bintang juga dimenanginya, mengalahkan Neng Imut yang lagi-lagi harus puas di posisi runner up, serta LB Enggar milik Om Yudi (Jatijajar).
Kelas utama Merdeka dimenangi lovebird Banana, andalan Om Ibenk Roda Pelangi yang membela Kicau Depok. Banana termasuk langganan juara di Depok. Posisi kedua dan ketiga ditempati lovebird Mumum milik Om Dasilva Dito (Lala Lili 68) dan Nyun Nyun kepunyaan Om Bonchu (Resa SF).
Dalam even ini, panitia juga membuka tiga sesi lovebird baby yang makin diminati di Jabodetabek. Dua sesi berhasil dimenangi lovebird Brontok. Gaco Om Ariez (MRJ Depok) ini menjuarai Kelas A dan B. Kelas C dimenangi lovebird Asoy milik Om Iwan dari Sugutamu SF.
Secara keseluruhan, even ini berlangsung lancar dan cukup meriah, diikuti sekitar 500 peserta. Taman Merdeka Enterprise yang dikelola Andromeda BC merupakan salah satu arena favorit bagi rekan-rekan kicaumania di kawasan Depok dan sekitarnya.
Seminggu dua kali (Senin dan Kamis), Andromeda BC mengadakan latber rutin di lapangan ini. Hari Jumat, lapangan tersebut digunakan oleh Radjawali Indonesia. (d’one)
Hasil Lomba Andromeda BC 20Th Anniversary (klik di sini)
Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.
Page: 1 2