Gaung lomba burung berkicau 20 th Piala Raja / Piala Raja 2019 terasa istimewa, serta berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Even akbar ini menggunakan lima lapangan di Taman Candi Prambanan, Jogja, Minggu (8/9) lusa. Setiap lapangan melombakan 24 sesi dan dimulai tepat pukul 10.00 hingga selesai (max pukul 18.00).

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Seperti biasanya, lomba diawali dengan seremonial pembukaan, dengan melibatkan barisan prajurit kraton yang memasuki arena lomba, untuk menyerahkan trofi Mahkota Raja kepada penyelenggara lomba.

Bagi Anda yang telah memesan tiket, serta sudah melakukan transfer pembayaran, tiket bisa diambil di Aula Gedung Utara Lapangan Pemda Sleman, Sabtu 7 September 2019, mulai pukul 15.00.

Berikut ini prosedur pengambilan tiket Piala Raja 2019 :

  • Pastikan nomor urut pemesanan (nama dan nomor urut) sudah tercantum pada database panitia. Pemesan bisa cek langsung di lokasi pengambilan tiket.
  • Apabila sudah memesan dan mengamankan tiket, tetapi nama Anda belum ada, konfirmasi segera ke Bagian Reservasi (Abah Yosi – 0817-0422-330).
  • Setelah mendapatkan nomor urut, siapkan struk bukti pembayaran dan kartu identitas untuk membuktikan Anda memang pemesan tiket yang sah dan telah melunasi pembayaran.
  • Selanjutnya ke meja panitia. Ada beberapa meja yang melayani nomor pesanan tertentu. Pastikan Anda tidak salah memilih meja, kemudian sebutkan nomor urut dan tunjukan struk bukti pembayaran pesanan tiket.
  • Panitia akan memverifikasi data dan pesanan tiket. Selanjutnya peserta mendapatkan kupon berisi nama kelas dan jenis burung. Pastikan jumlah, jenis / kelas burung, sesuai pesanan.
  • Setelah mendapat kupon, silakan geser ke meja penukaran tiket. Di sini juga ada beberapa meja yang melayani kelas / jenis burung tertentu.
  • Tukar satu-persatu kupon dengan tiket yang sesuai. Pastikan tiket yang diambil sesuai dengan kupon.
  • Setelah tiket di tangan, secara teknis proses pengambilan tiket sudah selesai.

Pada Hari-H (Minggu), disarankan berangkat lebih awal ke komplek Taman Candi Prambanan. Hal ini demi menghindari penumpukan antrian masuk ke lokasi lomba. Anda juga dapat menggunakan jalur alternatif supaya tidak terjebak macet di akses jalan utama menuju lokasi.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

Brosur terbaru Piala Raja 2019

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Jadwal Lomba Piala Raja 2019

Jadwal lomba burung, latpres, atau latber ini bisa diunduh pada Halaman Brosur Lomba Burung. Klik link tersebut sampai muncul browser baru. Cari brosur dengan melihat judul lomba dan tanggal pelaksanaannya. Klik judul terpilih, sehingga muncul lagi browser baru berisi gambar brosur ukuran besar. (Endar)

Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fairplay.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.