The Racing Star dan Jangkar SF raih juara umum Bolo Dewe Cup

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Lomba burung berkicau Bolo Dewe Cup yang berlangsung pada hari minggu (27/9) di gantangan Telaga Bahari BC, Jl. Semolowaru Bahari, Surabaya, secra umum berjalan lancar dan sukses. Hasil akhir lomba burung ini menobatkan The Racing Star BC yang di ketuai om Satrio sebagai pemenang juara umum BC, sedangkan juara umum SF di raih Jangkar SF yang di gawangi H.Faiz.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

The Racing Star sebagai juara umum BC Bolo Dewe Cup.

Jangkar SF sukses merebut tropi juara umum SF.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Dua burung tampil gemilang dan sukses merebut gelar double winner. Murai batu Diesel gaco andalan om Agung Mahadewa (The Racing Star) berhasil menempati posisi teratas di Kelas Murai Batu A dan B. Sesi Murai Batu A, Diesel dengan gaya tarung sujud satu titik di barengi dengan tembakan cililin, srindit, serta kenari ini berhasil unggul kualitas atas Adipati Sakti milik om Jhony Palm (The Racing Star) serta Seruling Iblis besutan H. Faiz (Jangkar SF).

Rifqi (kedua dari kanan) dipercaya menampilkan mb Diesel dan sukses raih gelar nyeri.

Lanjut sesi Murai Batu B, Diesel kembali unggul atas Adipati Sakti dan Samson gaco H. Porian (Sinar Mas SF). Sedangkan Murai Batu G-30 di juarai oleh Leak andalan om Bowo Tato (The Racing Star), Murai Batu G-20 di menangi Minal Minol orbitan om Dian (The Racing Star), dan Murai Batu G-20 juara pertama diraih Buser milik om Raya (Tumbal Team).

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

H. Arif (kedua dari kanan) berhasil menampilkan lb Ferguso hingga meraih double winner.

Lovebird Ferguso milik H. Arif (The Racing Star) juga berhasil mendapatkan gelar double winner. Gelar kemenangan pertamanya di peroleh lewat kelas LB Fighter G-30, di kelas ini Ferguso unggul durasi kerja atas 234 gaco om Aega Tok (The Racing Star) dan Ferarri besutan H. Faiz. Turun di kelas LB Fighter A, Ferguso kembali menempati posisi pertama, dan disusul oleh Gadis Muda milik om Bilal (The Racing Star) serta DC andalan H. Kholil (Sredex SF).

 

WK AWS (Wong Kampung Arek Wingi Sore) boyong sejumlah tropi kemenangan.

 

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.