Panitia Lomba Burung Berkicau Tingkat Nasional 168 Cup II akhirnya merilis brosur lomba yang bakal dinanti para kicaumania di Indonesia. Redaksi omkicau.com pun menerima kiriman brosur tadi siang. Yang sangat menggiurkan tentu doorprize yang disediakan, antara lain 2 unit sepeda motor, TV LCD / LED, kulkas, dan aneka bingkisan menarik lainnya.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Even yang digelar Kombes Drs Suprojo WS ini akan berlangsung di Yonif 400 Raiders, Jalan Setiabudi Semarang, Minggu tanggal 7 April 2013 mulai pukul 09.00 (on time). Tempat ini sama seperti gelaran 168 Cup I (25 September 2011) yang dihadiri sejumlah tokoh kicaumania dari seluruh Indonesia.
Ada lima kelas yang dilombakan, yaitu Kelas Bintang 168 (tiket Rp 800.000, hadiah juara 1 Rp 20 juta), Kelas Platinum 168 (tiket Rp 500.000, juara 1 Rp 10 juta), Kelas Emas 168 (tiket Rp 300.000, juara 1 Rp 5 juta), Kelas Perak 168 (tiket Rp 200.000, juara 1 Rp 2,5 juta), dan Kelas Perunggu (tiket Rp 100.000, juara 1 Rp 1,5 juta).
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
Info selengkapnya bisa dilihat pada brosur lomba. Anda bisa melihat dan mengunduh brosur di halaman Brosur Lomba Burung, atau pencet saja gambar di bawah ini :
Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fair play. (Waca-Jogja)
—
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.
Utk kls kenari yg btl perak apa platinum ya om, soalnya dijadwal kenari platinum tp saya cari dikelas platinum ga ada demikian utk dijadikan koreksi
Terima kasih koreksinya, nanti kami teruskan ke panitia (mudah2an panitia juga lihat komentar om, biar segera dikoreksi). Menurut saya sih, mungkin kesalahan ketik di jadwal lomba, jadi yg benar kenari perak, Salam sukses..
Sudah saya cek ke panitia Agus Nasa, yg benar Kenari Perak, akan dikoreksi pada brosur berikutnya. Trims infonya. Waca