Cinere Enterprise: Bule kembali moncer

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Memasuki bulan kedua gelaran Cinere Enterprise di lapangan baru, Jalan Sadar Raya (belakang Bens Radio), Ciganjur, Jakarta Selatan, kemeriahan latihan rutin makin terasa. Jumlah peserta terus meningkat, seperti terlihat pada Sabtu (5/10) siang lalu. Peserta baru dan lama berkumpul menjadi satu. Dalam gelaran ini, lovebird Bule milik U-Bye (Garasi Lovebird) kembali moncer, dengan menjuarai Kelas Bintang B dan runner-up Kelas Bintang A.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Cinere Enterprise Jakarta
Panitia dan juri Cinere Enterprise: Siap berikan layanan terbaik.

—-

Sejak pindah dari lapangan lama (Jalan Pepaya) ke lapangan baru di Jalan Sadar Raya, Latber Cinere Enterprise yang dikelola Sopyan, Alam, dan kawan-kawan setiap Sabtu siang sempat sepi peserta. Tetapi sosialiasasi dan publikasi tiada henti kini membuahkan hasil setelah berjalan dua bulan.

Dalam gelaran Sabtu (5/10), kemeriahan latihan sudah terasa. Nyaris setiap sesi dipadati peserta. Lapangan yang rindang dan nyaman juga sudah tertata rapi. Tenda kokoh sebagai pelindung hujan juga sudah menutupi lapangan. “Kami terus membenahi dan merapikan lapangan, agar peserta lebih nyaman,” ungkap Sopyan.

Lapangan boleh pindah, tetapi aturan tanpa teriak tetap berlaku. “Ya, sama seperti ketika masih di lapangan lama, peserta wajib berlaku tertib, menaati aturan tanpa teriak. Semua ini untuk kenyamanan dan ketertiban peserta juga,” tegasnya.

Sebagaimana latber / latpres di lain tempat, tidak sedikit gaco anyar yang menunjukkan prestasinya. Namun, banyak juga gaco lawas yang tetap moncer. Misalnya lovebird Bule, besutan U-Bye. Pemilik Garasi Lovebird, yang kali ini mengibarkan bendera Duta KLI, kembali menuai kemenangan di urutan pertama dan kedua.

Lovebird Bule
Bule, gaco anyar yang belakangan makin bersinar.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

—-

Bule sebenarnya merupakan gaco anyar, dan belakangan ini makin bersinar dengan menjuarai berbagai even. Sejak awal digantang, Bule langsung beraksi, narik ngekek panjang, nyaris tanpa jeda. Di Kelas Bintang B, Bule nangkring di urutan pertama. Sedangkan di Kelas Bintang A, Bule berada di urutan kedua, di bawah Star Blue milik Kusnanto (Jakarta).

Lovebird Bule
Dua kru Garasi Lovebird kawal Bule.

—-

Satu sesi lovebird lagi dimenangi Amoy, milik Rasmani dari Jakarta, sedangkan juara 2 dan juara 3 masing-masing ditempati Muti milik Abeng (Jakarta) dan Star Blue.

Di kelas murai baru, terjadi pertarungan seimbang antara Raja Galuh milik Jaya (Jass Team) dan Mutiara Hitam, gaco lawas milik Rony dari Jagakarsa Team. Di Kelas Mega Bintang, Raja Galuh tampil sebagai juara 1, dan memaksa Mutiara Hitam di posisi runner-up. Juara 3 ditempati Petir, murai batu  milik Abdul Azis (Pelita).

Sebaliknya, di Kelas Bintang, Mutiara Hitam mampu membalas kekalahannya dan tampil sebagai yang terbaik. Raja Galuh berada di urutan kedua, diikuti Jambrong milik Widodo (Depok).

Adapun Kelas Exclusive dimenangi murai batu Squadron milik Bogeg dari Jakarta. Juara 2 dan juara 3 masing-masing ditempati Gindorowo milik Regees (Jagakarsa Team) dan Pacull milik  Bodong (Jakarta).

Kelas Kacer A menampilkan gaco baru, Preman Kampung, besutan Komar dari Bintang Jagat SF. Burung baru ini sebenarnya hanya sekadar menguji kemampuan burung yang baru dibelinya dari sebuah kios. “Burung baru dari kios. Ini untuk ngetes saja, dan ternyata malah juara,” ungkap Komar.

Secara keseluruhan, Latber Cinere Enterpise hari itu terbilang sukses, terutama dilihat dari jumlah peserta dan minimnya komplain dari para peserta. Bagi yang berminat latihan setiap Sabtu sore di Cinere Enterprise, berikut ini brosur yang bisa Anda unduh. (d’one)

Latber Cinere Enterprise
(klik gambar untuk mengunduh brosur)

—-

Cinere Enterprise
Area parkir di lapangan Cinere, Jalan Sadar Raya, luas dan rindang.

—-

Hasil Latber Cinere Enterprise Jakarta (Sabtu, 5 Oktober 2013)

—-

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Murai Batu Exclusive
1.SquadronBogegJakarta
2.GindorowoRegeesJagakarsa Team
3.PacullBodongJakarta
4.TitisanSarkamJagakarsa Team
Murai Batu Mega Bintang
1.Raja GaluhJayaJass Team
2.Mutiara HitamRonyJagakarsa Team
3.PetirAbdul AzisPelita
4.Ki KelingMantoJakarta
5.TitisanSarkamJagakarsa Team
6.DalangTryonoJagakarsa Team
7.Anak MasAbdul AzisPelita
8.AltekoSlametJakarta
Murai Batu Bintang
1.Mutiara HitamRonyJagakarsa Team
2.Raja GaluhJayaJass Team
3.JambrongWidodoDepok
4.TitisanSarkamJagakarsa Team
Lovebird Bintang A
1.Star BlueKusnantoJakarta
2.BuleGarasi LovebirdDuta KLI
3.Neng RokemTaufanJagakarsa Team
4.AudiAbengJakarta
5.AngelaMr JobiJakarta
6.UnyilCiwinTrobos Team
7.RobinhoodPakdeJakarta
9.EscobarKokokJakarta
10.KentaQinantiPondok Cabe FC
Lovebird Bintang B
1.BuleGarasi Lovebird
2. Pak BosDaniJakarta
3.MutiAbengJakarta
4.Kupu KupuHansJakarta
Lovebird
1.AmoyRasmaniJakarta
2.MutiAbengJakarta
3.Star BlueKusnantoJakarta
4.BoesH IjalGofiska Team
6.GuritaA’adJakarta
7.RobinhoodPakdoJakarta
Cucak Hijau Mega Bintang
1.SerdaduTri HarsantoDepok
2.Setan koberAkbarJakarta
3.BysonAnto/BoyKobac Team
4.JukieBoanCurug RBC
Cucak Hijau Bintang
1.RolletBogiJakarta
2.BongesN’DielJakarta
3.BogelJajangJakarta
Kenari Bintang A
1.SidMetal CanaryJakarta
2.ParikesitAdietJakarta
3.JenggoZikoJakarta
Kenari Bintang B
1.ParikesitAdietJakarta
2.FitriUdinJakarta
Kacer A
1.Preman KampungKomar/RivalBintang JagadSF
2.BajangMusmuliadiJakarta
3.KhidalitMantoJakarta
Kacer B
1.Monster PelangiDutaDepok
Cucak Jenggot A
1.BorokokokSadulJagakarsa Team
Cucak Jenggot B
1.RaisaH IjalGofiska Team
Ciblek
1.SemprulJampesKobac Team

—-

Selamat kepada para pemenang, tetap semangat untuk peserta lainnya.

—-

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.