Membedakan pailing & dua jenis burung lark lainnya

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Para penggemar burung pailing / pakling / bailing kini bisa bernostalgia untuk kembali memelihara burung yang pernah popular pada dekade 1990-an. Dalam beberapa pekan terakhir, burung ini terlihat dalam jumlah cukup banyak di sejumlah pasar burung, khususnya di Jawa. Beberapa pedagang menjualnya dalam kandang ombyokan. Belum diketahui dari mana para pedagang memperoleh pasokan burung asal China ini. Tetapi, di pasar burung, ada dua jenis burung lark lainnya yang mirip pailing. Bagaimana membedakannya?

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Pakling ombyokan di pasar burung
Pailing ombyokan di pasar burung.

—-

Tiga jenis burung lark yang ada di pasaran saat ini, yaitu :

1. Mongolian lark (ML), dengan nama spesies Melanocorypha mongolica.

2. Tibetan lark (TL), dengan nama spesies Melanocorypha maxima.

3. Calandra lark (CL), dengan nama spesies Melanocorypha calandra.

Sebenarnya pailing yang pernah popular di Indonesia pada era 1990-an adalah jenis ML. Tetapi saat ini beredar pula CL dan TL dengan penampilan yang hampir mirip.

Jika dicermati, ketiga spesies ini memiliki kemampuan berkicau yang hampir sama. Mereka sama-sama mampu bersuara ngeroll , lantang, dan penuh isian.

Jika sebelumnya Om Kicau sudah menjelaskan empat jenis burung sanma  (buka lagi di sini), sekarang kita bedah beberapa perbedaan di antara tiga jenis burung lark ini.

Mongolian lark (Melanocorypha mongolica)

Mongolian lark, atau sering disebut ML oleh penggemar lark di Indonesia, merupakan jenis burung yang dikenal juga dengan sebutan bailing atau pakling. Burung inilah yang dulu pernah popular dan banyak dipelihara kicaumania kita. Burung ini cukup istimewa, karena hanya bisa didapatkan dengan cara mengimpornya dari negara China, Russia, dan Mongolia.

Membedakan jenis mongolian lark dari calandra lark maupun tibetan lark sebenarnya relatif mudah, karena ML memiliki ciri khusus yang tidak bisa dijumpai pada jenis lark lainnya. Ciri-ciri tersebut antara lain:

  • Bagian kepala atau jambulnya berwarna merah.
  • Memiliki slap warna putih pada bagian sayapnya.
  • Bulu ekor lebih panjang daripada sayap (tidak sejajar)

Untuk membedakan jenis kelamin ML, kita bisa mencermatinya dari beberapa hal berikut ini  :

  • Ukuran tubuh ML jantan lebih besar daripada betina
  • Kepala burung jantan lebih besar, dengan bentuk menonjol ke belakang / panjul.
  • Paruh burung jantan lebih tebal, besar, dan panjang daripada paruh burung betina yang cenderung pendek dan tipis. Bagian pangkal paruh terlihat lebar,
  • Mata burung jantan lebih besar dan lebih berkilau, dengan jarak antara mata dan pangkal paruh yang agak dekat. Pada ML betina, mata lebih kecil dan tampak berkaca-kaca, dengan jarak antara mata dan pangkal paruh sedikit lebih jauh daripada burung jantan.
  • Alis burung jantan tampak lebih putih, dengan bentuk yang panjang dan bersambungan hingga belakang kepala. Adapun alis pada ML betina cenderung tidak terlihat  /  tidak tegas, dan tidak terhubung hingga bagian belakang kepala.
  • Kaki burung jantan rata-rata panjang dan tampak kekar. Beberapa di antaranya memiliki kaki berwarna merah, tetapi ada juga yang berwarna lain. Burung betina rata-rata memiliki kaki pucat, tidak jenjang. dengan cengkeraman tidak sekuat burung jantan.
  • Pada bagian sayap ML jantan terdapat bulu berwarna putih, yang jika dihitung terdapat sekitar 6 – 12 helai bulu. Makin banyak helai putih, makin panjang rentang sayapnya, yang menandakan burung tersebut jantan. Pada burung betina, bulu putih pada sayapnya biasanya berjumlah kurang dari 6 helai, dengan warna lebih kusam atau tidak secerah jantan.
  • Warna kalung / pita hitam pada bagian leher burung jantan lebih tebal dan memanjang hingga setengah lingkaran. Pada burung betina cenderung lebih pendek dan sempit.

Untuk lebih jelasnya, silakan perhatikan penampilan fisik dari mongolian lark tampak depan dan samping berikut ini:

Penampilan fisik mongolian lark
Penampilan fisik mongolian lark.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

—-

Untuk suara panggilan  dan suara kicauan dari burung mongolian lark ini bisa di dengarkan disini:

  • Suara panggilan mongolian lark

  • Suara kicauan mongolian lark

—-

DOWNLOAD SUARA BURUNG MONGOLIAN LARK

—-

Tibetan lark  (Melanocorypha maxima)

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Bagi yang belum mengerti jenis-jenis burung lark, pasti akan menganggap pailing / pakling yang dijual di pasaran hanya satu jenis saja. Padahal di pasaran beredar pula tibetan lark dan calandra lark.

Celakanya, tidak sedikit pedagang yang kurang jujur (atau mereka tidak tahu?), lalu mengatakan bahwa burung yang dijualnya adalah pailing, padahal tibetan lark atau calandra lark.

Seperti halnya mongolian lark, burung tibetan lark  (Melanocorypha maxima) juga hanya bisa ditemukan di  Bhutan, India, dan China. Jadi, ada importir atau agen importir yang mendatangkannya dari luar negeri.

Berikut ini ciri-ciri burung tibetan lark, yang membedakannnya dari mongolian lark  :

  • Kepala tibetan lark memiliki ukuran lebih kecil daripada mongolian lark.
  • Paruhnya juga lebih tipis dan lebih pendek.
  • Warna kaki umumnya kemerahan.

Untuk lebih jelasnya, silakan perhatikan gambar tibetan lark dari samping dan dari depan berikut ini:

Penampilan fisik dari tibetan lark
Penampilan fisik dari tibetan lark.

—-

Berikut ini suara panggilan  dan suara kicauan burung tibetan lark :

  • Suara panggilan tibetan lark

—-

  • Suara kicauan tibetan lark

—-

DOWNLOAD SUARA BURUNG TIBETAN  LARK

—-

Calandra lark (Melanocorypha calandra)

Calandra lark memiliki ukuran tubuh seperti tibetan lark. Jenis ini juga banyak dijumpai di pasar-pasar burung. Selain harganya masih relatif terjangkau, kemampuan berkicaunya juga tidak kalah dengan saudaranya: mongolian lark.

Calandra lark juga diyakini sebagai salah satu jenis lark yang paling mudah bunyi dibandingkan dengan jenis lainnya.

Membedakan jenis calandra lark dari mongolian lark bisa dilakukan dengan melihat ciri-ciri sebagai berikut :

  • Calandra lark tidak memiliki bulu berwarna putih pada bagian sayapnya.
  • Bagian kepala calandra lark tidak memiliki warna kemerahan seperti mongolian lark.

Untuk lebih jelasnya, silakan perhatikan gambar calandra lark dari tampak samping dan depan berikut ini :

Penampilan fisik dari calandra lark
Penampilan fisik dari calandra lark.

—-

Berikut ini suara panggilan  dan suara kicauan burung candra lark :

  • Suara panggilan calandra lark

—-

  • Suara kicauan calandra lark

—-

DOWNLOAD SUARA BURUNG CALANDRA  LARK

—-

Apapun jenis burung lark yang Anda miliki, kalau merawatnya dengan penuh kesungguhan, tentu akan memberikan hasil yang bisa membanggakan. Sebab meski kualitas suaranya oke, butuh waktu untuk membuatnya rajin bunyi. Apalagi jika masih giras, burung ini sulit bunyi.

—-

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

4 Comments

  1. Perlu diperjelas lagi nih Om Kicau… sepertinya belum ada Tibetan Lark yang masuk ke Pasar Burung Indonesia, dari grup komunitas di FB belum ditemukan satu postingan pun yang mengarah ke jenis Tibetan Lark. Satu hal lagi adalah Lark yang juga banyak beredar di Pasar Burung Indonesia adalah Bimaculated Lark bukan Calandra Lark. Bimaculated lark dengan ciri wajah tampak ada garis hitam dengan ekor yang pendek. Sedangkan Calandra Lark sy perhatikan baru tahun 2014 ini masuk ke Indonesia, dan kalau kita lihat referensi di Google menunjukkan bahwa Calandra Lark juga memiliki sayap yang di ujung2nya terdapat warna putih serta memiliki ekor yang panjang seperti ekor pada jenis ML. CMiiw

  2. sebelumnya trima kasih om krn telah menjawab pertanyaan saya,saya ngrepotin lageee nee…gmn caranya mengurangi kegirasan pailing om,krn saya sdh 3bln ini pailing saya ga tambah kurang kegirasannya bahkan tambah nabrak2 sangkar,tolong om resepnya agar paiing saya berkurang kegirasannya,trims ya om aq tunggu infonya lebih lanjut.

Komentar ditutup.