4 Metode perawatan mabung pada burung ciblek: Dipilih… dipilih…

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

METODE 4 – PERAWATAN BURUNG CIBLEK MABUNG

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

  • Jauhkan ciblek dari burung sejenis atau jenis burung lain yang bisa merangsangnya terus berbunyi. Sebab masa mabung burung harus lebih banyak istirahat, sehingga pakan yang dikonsumsinya bisa menghasilan energi untuk melepaskan bulu lama, serta protein yang berguna dalam pertumbuhan bulu-bulu baru.
  • Selama mabung, burung bisa diberikan kerodong, dan sesekali dibuka untuk diangin-anginkan atau saat kita memberikan EF seperti kroto atau jangkrik.
  • Kroto bisa diberikan sebanyak 1 sendok teh pada pagi hari dan 1/2 sendok teh pada sore harinya.
  • Jangkrik kecil bisa diberikan 1-2 ekor setiap harinya.
  • Berikan suplemen atau vitamin yang dibutuhkan selama burung mabung (misalnya BirdMolt-Pre dan BirdMolt-Post), untuk membantu proses mabungnya agar berjalan sempurna. Sebab, burung-burung yang bisa menjalani masa mabungnya dengan sempurna cenderung memiliki penampilan yang lebih baik daripada sebelumnya (kondisi top form).
  • Pemasteran bisa dilakukan selama burung digantang di tempat tenang, dan sangkar dalam kondisi dikerodong.
  • Suara masterannya bisa menggunakan audio yang telah disediakan Om Kicau di sini.
perawatan ciblek mabung
Perawatan yang tepat selama ciblek mabung akan mempengaruhi perfoma selanjutnya.

Metode 1  |  Metode 2   |  Metode 3  |  Halaman Awal

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

4 Comments

    • untuk burung lolohan yang masih belum ada bulu sebaiknya diberi bubur ( voer+air ) yang dicampur kroto bersih, tapi klu sdh tumbuh bulu bisa diberi voer yang dicampur sedikit air dan kroto, setelah itu bisa diberikan potongan tubuh jangkrik (bagian perutnya saja).

  1. saya baru dpat ciblek muda hutan,sekarang kondisinya sudah rada jinak, dan sepertinya burung mau mabung udah banyak bulu kecil dan besar mulai jatuh,klo rawatan mabung full kerodong apa g tambah giras om.. Solusinya gimana?

    • sebaiknya pas burung mulai jatuh bulu, diberi full kerodong om, agar proses rontoknya lancar gak ada gangguan, nanti setelah bulu sudah ambrol baru kerodong dibuka. selama ini kerodong pada waktu mabung tidak berpengaruh terhadap burung tambah jinak atau tambah giras om.

Komentar ditutup.