Kenari Mahadewi milik Yogi Naga Hitam saat ini sedang menjadi bahan pembicaraan hangat. Belum rampung ingar-bingar kemenangannya di Piala Raja 2014 (7/9), tiga pekan kemudian burung ini mencetak double winner dalam even nasional 168 Cup III di Semarang, Minggu (28/9) lalu.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Om Yogi Naga Hitam bersama kenari Mahadewi dan trofi kemenangan di 168 Cup III Semarang.

Seperti apa sih aksi kenari Mahadewi? Agar tak penasaran, Om Kicau merekam aksinya dalam video singkat yang diambil setelah dua kali berlaga, namun masih di sekitar arena lomba yang berlangsung di lapangan Yonif 400 / Raiders Jl Setiabudi – Srondol Semarang.

Perlu diingat, burung yang direkam tanpa lawan memang tidak terlalu fight seperti di lapangan. Tapi suaranya jauh lebih jelas terdengar daripada jika kita mengambil video saat lomba.

Sebelum disyuting, Mahadewi dipancing dulu dengan dua ekor kenari agar mau bunyi. Tetapi kedua sparring partner ini sudah lama dikenalnya. Lain halnya jika di arena lomba, karena sebagian besar musuh tak dikenalnya, sehingga burung tampil lebih fight.

Meski demikian, cuplikan video berdurasi 27 detik ini dapat memberi gambaran tentang materi dan gaya kenari Mahadewi, yang relatif anteng main pada satu tangkringan dan jarang melompat ke tangringan di sebelahnya.

Oh ya, Mahadewi menggunakan tiga tangkringan yang disusun seperti huruf. Satu tangkringan ada di bawah. Kemudian dua tangkringan ada di atasnya dalam posisi sejajar. Namun dalam video ini hanya terlihat dua tangkringan di atas, sedangkan satu tangkringan di bawah tidak terlihat.

Berikut ini video kenari Mahadewi:

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...