Sukses menggelar even SangaSanga Cup I, 17 Agustus lalu, Om Yudha dan kawan-kawan tertantang untuk mengadakan lomba burung berkicau dengan kualitas setara, bahkan kalau bisa lebih jos lagi. Impian itu akan diwujudkan dalam Lomba Burung Berkicau Kota Juang 99 di Sangasanga, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Minggu 12 Oktober 2014.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Lokasinya sama seperti SangaSanga Cup I, yaitu lapangan eks MTQ Sangasanga. Dalam even ini, Om Yudha kembali dipercaya sebagai ketua panitia, berduet dengan Om Junaidi selaku ketua pelaksana lomba.

Panitia akan membuka empat kategori kelas, dengan rincian sebagai berikut:

  • Kelas Bintang: Tiket Rp 250.000, hadiah juara 1 Rp 3 juta plus bonus Rp 1 juta. Jenis burung yang dilombakan adalah kacer, cucak hijau, murai batu borneo, dan lovebird.
  • Kelas Utama: Tiket Rp 150.000, hadiah juara 1 Rp 1,5 juta (kacer A/B, cucak hijau A/B, murai batu borneo A/B, lovebird A/B, kenari, dan cendet).
  • Kelas Sejati: Tiket Rp 100.000, hadiah juara 1 Rp 1 juta (kacer A/B, kacer hitam A/B, cucak hijau, murai batu borneo, lovebird, kenari, cendet, dan pleci).
  • Kelas Favorit: Tiket Rp 50.000, hadiah juara 1 Rp 500.000 (kacer, cucak hijau, murai batu borneo, lovebird, kenari, pleci, dan cendet).
Om Yudha (kanan) bersama Om Andung Polder.

Secara keseluruhan ada 31 kelas yang dilombakan. Burung terbaik untuk jenis kacer, cucak hijau, murai batu borneo, dan lovebird masing-masing akan mendapat tambahan hadiah sebesar Rp 250 ribu plus piagam. Adapun kenari dan cendet terbaik masing-masing mendapat hadiah Rp 150.000 plus piagam.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

“Kami juga akan memilih juara umum BC dan SF. Pemenangnya akan mendapat hadiah yang sama, masing-masing lima ratus ribu rupiah,” kata Om Yudha.

Peserta yang menang maupun belum beruntung sama-sama berkesempatan memperoleh doorprize menarik, mulai dari lemari es, televisi, DVD player, handphone, dispenser, kipas angin, hingga jam dinding.

“Melalui omkicau.com, kami mengundang seluruh kicaumania di Kalimantan Timur untuk mengikuti even Kota Juang 99 Cup. Juri-juri merupakan kolaborasi dari Kaltim dan Jawa. Semoga lomba dapat berjalan sportif dan fairplay.,” tandas Om Yudha. (v1rgoboy)

(klik gambar untuk mengunduh brosur)

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fairplay.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.