Jambi Team sapubersih empat kelas murai batu di Launching BnR Palembang

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Jambi Team tampil sebagai juara umum bird club dalam lomba burung berkicau Launching BnR Palembang di lapangan Universitas IBA, Jl Mayor Ruslan Palembang, Minggu (18/10). Tak hanya itu, tim yang kini dikomandani Om Sabtiar AXL ini menyapubersih empat kelas murai batu.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Meski kabut asap belum lenyap dari langit Kota Palembang, kontes ini tetap berlangsung ramai dan sukses, diikuti sekitar 900 peserta dari berbagai daerah di Sumatera dan Jabodetabek.

Dalam even ini, panitia yang diketuai AKP Bagus Adi S membuka empat kelas murai batu umum serta satu kelas murai batu ring. Seluruh kelas murai batu umum dijuarai gaco-gaco andalan Jambi Team, sedangkan murai batu ring dijuarai Optimus milik Om Erwin (Palembang).

Murai batu Maha Dewa
Murai batu Maha Dewa milik Om Dedy Jaya Ban (Jambi Team).

Murai batu Maha Dewa milik Om Dedy Jaya Ban bahkan menjuarai dua kelas sekaligus. Di Kelas BnR Palembang yang berhadiah Rp 10 juta + bonus Rp 5 juta, Maha Dewa mengungguli Big Boss besutan Om Nico / Ahua (Linggau BC) dan Madu Bala, gaco top milik Om Edy Curup yang kali ini memperkuat Pusako BC Palembang.

Dedy Jaya Ban dan murai batu Maha Dewa
Dedy Jaya Ban: Murai batu Maha Dewa double winner.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Beberapa murai hebat koleksi Jambi Team juga turun di kelas ini, misalnya Happy Birthday milik Om Akia (juara 5), Anatta milik Om Aping (juara 9), dan Baron kepunyaan Om Hendy (juara 10).

Maha Dewa meraih gelar keduanya setelah menjuarai Kelas BnR Community. Juara kedua dan ketiga diraih Madu Bala dan Happy Birthday, sedangkan Baron di posisi keempat.

Om Akia juga membawa murai batu Ucil dan sukses memenangi Kelas Sahabat BnR. Ucil unggul atas Baron dan Maha Dewa. Kelas Mr Gaps dimenangi murai batu Baron, disusul Super Puma besutan Om Dadang (Palembang) dan Jarwo milik Om Soleh / Lelek (Mr Gaps Palembang).

murai batu Ucil
Murai batu Ucil milik Om Akia terbaik di Kelas Sahabat BnR.

Selain mendominasi kelas murai batu, Jambi Team juga meraih double winner melalui lovebird Pilot milik Om Said BH. Pilot menjuarai Kelas Mr Gaps A dan B, serta juara 3 Kelas BnR Community.

Lovebird Pilot
Lovebird Pilot sukses meraih double winner.

Kelas BnR Community dimenangi lovebird Lolly kepunyaan Om Rohman Shahab (Palembang). Kelas Sahabat BnR juga dijuarai gaco tuan rumah, yaitu lovebird Risti milik Om Serra.

Kacer Pajero Sport menjadi satu-satunya burung yang mampu mencetak hattrick. Gaco besutan Om Donny dan Om Aboy (Bangka Team BC) ini menjuarai kelas utama BnR Palembang, BnR Community, dan Sahabat BnR. Adapun Kelas Mr Gaps dimenangi kacer Asoka milik Om Troy dari Khen SF.

Gaco andalan Om Said BH, kacer Tikuz, kali ini harus puas meraih juara 2 Kelas BnR Palembang, juara 2 BnR Community, dan juara 9 Sahabat BnR. Prestasi Tikuz juga memberi kontribusi terhadap Jambi Team sehingga meraih juara umum BC.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Om Said BH
Om Said BH (kanan) moncer bersama lovebird Pilot dan kacer Tikuz.

Kapas tembak Rawing tak terkalahkan dalam dua kelas yang dilombakan. Gaco milik Om Rio dari Tak Gendong BC Palembang ini menjuarai Kelas Sahabat BnR dan Mr Gaps. Posisi kedua pada dua sesi ini ditempati AK-47 milik Om Jayak (Pusako BC Palembang) dan Bejo milik Om Iman (Sekip Palembang).

Tak Gendong BC juara umum bird club
Tak Gendong BC mendominasi kelas kapas tembak.

Kelas kenari didominasi T-Rex, jagoan milik Om Idunk (Depok), yang kali ini memperkuat SVN Canary SF. Kenari T-Rex menjuarai Kelas Sahabat BnR dan Mr Gaps B, serta juara 2 Mr Gaps A. Pekan lalu, T-Rex sukses mencetak hattrick dalam even Kapolda Cup Lampung (11/10).

Kenari T-Rex
Kenari T-Rex hattrick di Kapolda Cup Lampung dan nyeri di Launching BnR Palembang.

( lihat juga Video kenari T-Rex )

Hattrick yang diraih kenari T-Rex ini memberi kontribusi besar terhadap SVN Canary SF yang akhirnya meraih gelar juara umum single fighter. (OK-2)

Jambi Team juara umum BC
Jambi Team juara umum BC dalam Launching BnR Palembang.

Hasil Launching BnR Palembang (klik di sini)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.