Bintang Jagad Cup 1 di Cibubur: Gelaran mewah awal tahun  2016

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Lomba burung berkicau Bintang Jagad Cup 1 menjadi salah satu gelaran mewah awal tahun 2016. Even persembahan Bintang Jagad Team bersama BnR itu bakal berlangsung di Taman Wiladatika Cibubur, Jakarta Timur, Minggu 10 Januari 2016.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Panitia Bintang Jagad Cup bersama Bang Boy
Panitia Bintang Jagad Cup I bersama Ketua Yayasan BnR, Bang Boy.

Lomba ini diarsiteki Bang Boy (penanggungjawab), Om Faisol Casol Fuad (ketua panitia 1), Om Sofyan Juandi (ketua panitia 2), Om Bayu RG (ketua pelaksana 1), Om Ariza KP (ketua pelaksana 2), Om Fahmi Rukmana, dan Om Joko.

“Ini merupakan even perdana Bintang Jagad Team bekerjasama dengan BnR. Dalam dua even terdahulu, kami menggunakan juri-juri independen. Seluruh kru panitia siap bekerja maksimal untuk memberi kepuasan kepada para peserta, dengan menyuguhkan lomba yang benar-benar fairplay,” kata Om Bayu.

Rapat panitia Bintang Jagad Team bersama BnR
Rapat panitia Bintang Jagad Team bersama BnR

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Ada tujuh kelas yang dilombakan, yang seluruhnya terdiri atas 52 sesi lomba. Agar even ini tidak molor hingga malam hari, panitia menggunakan dua lapangan, masing-masing lapangan menggelar 26 sesi lomba.

Kelas utama Bintang Jagad Team (tiket Rp 800.000) hanya melombakan murai batu. Juara 1 mendapat hadiah istimewa, yaitu uang tunai Rp 20 juta plus trofi eksklusif. Juara kedua dan ketiga masing-masing Rp 7 juta dan Rp 3,5 juta, plus trofi.

Bintang Jagad Cup
Desain trofi eksklusif untuk juara 1-3 di setiap kelas.

Kelas Tata Surya (tiket Rp 500 ribu) berhadiah Rp 10 juta untuk juara pertama, serta Rp 4 juta dan Rp 2 juta untuk juara 2 dan 3. Kelas ini melombakan murai batu, lovebird, cucak hijau, kacer, dan kenari standar bebas.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Panitia juga menyediakan trofi mewah untuk juara umum BC dan SF, plus hadiah uang tunai masing-masing Rp 2 juta dan Rp 1 juta.

Trofi untuk juara umum BC dan SF
Trofi untuk juara umum BC dan SF.

Info selengkapnya dapat dilihat pada brosur. Untuk pemesanan tiket, hubungi Om Imut (0812 9072 050).

Brosur Lomba Burung Berkicau Bintang Jagad Cup 1, Jakarta, 10 Januari 2015

Brosur bisa diunduh di Halaman Brosur Lomba Burung. Klik link tersebut sampai muncul browser baru. Cari brosur di atas dengan melihat judul lomba dan tanggal pelaksanaannya. Klik judul terpilih, sehingga muncul lagi browser baru berisi gambar brosur ukuran besar.

(d’one)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.