Penyebab pleci sering mengangkat sebelah kakinya saat berbunyi dan cara mengatasinya

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Kita sering menjumpai burung pleci mengangkat sebelah kakinya saat berbunyi (ngalas/ngerol). Kondisi ini sangat dikeluhkan para pleman, karena bisa mengurangi penampilannya, terutama ketika burung sedang dilombakan. Apa penyebabnya? Yuk, simak penyebab pleci sering mengangkat sebelah kakinya saat berbunyi dan cara mengatasinya

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Mengulik penyebab pleci sering mengangkat sebelah kaki sewaktu berbunyi dan mengatasinya
Mengulik penyebab pleci sering mengangkat sebelah kaki saat berbunyi.

Berdiri sambil mengangkat sebelah kaki merupakan salah satu kebiasaan unik yang dilakukan burung. Kondisi ini sebenarnya tidak perlu dikhawatirkan. Biasanya burung melakukan hal itu sebagai salah satu bentuk adaptasi untuk meminimalisasi kehilangan panas tubuh, atau dikenal dengan istilah rete mirabile birds.

Ketika burung berdiri dengan satu kaki, maka kaki yang diangkatnya akan menempel pada bagian tubuh yang lain. Pembuluh arteri yang membawa darah hangat ke kaki akan berhubungan dengan pembuluh darah yang membawa darah dingin ke jantungnya, sehingga akan menghangatkan pembuluh darah.

Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...

Nah, dengan berdiri di atas satu kaki, burung bisa mengurangi risiko kehilangan panas melalui anggota tubuh yang tidak berbulu.

Meski demikian, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan para kicaumania ketika burung piaraannya sering sekali mengangkat sebelah kakinya sepanjang hari, atau ketika sedang berbunyi. Kondisi seperti inilah yang membutuhkan penanganan atau tindakan segera, khususnya burung-burung yang kerap dilombakan seperti pleci.

Secara umum, ada beberapa penyebab mengapa burung pleci selalu mengangkat sebelah kakinya pada saat sedang berdiri maupun sedang berbunyi, baik di rumah maupun di arena lomba, antara lain:

1. Tenggeran / tangkringan tidak sesuai

Tenggeran / tangkringan yang tidak sesuai dengan cengkeraman kaki akan membuat pleci sering sekali mengangkat salah satu kakinya. Misalnya diameter tenggeran terlalu kecil, atau bahkan terlalu besar, sehingga kaki burung tidak bisa mencengkeram secara tepat dan nyaman.

Bisa juga akibat tekstur kayu pada tenggeran yang terlalu halus / licin, atau sebaliknya terlalu kasar, sehingga dapat menyakiti kaki burung. Karena merasa tidak nyaman, burung pun akan mengangkat salah satu kakinya.

Karena itu, pastikan diameter maupun tekstur tenggeran benar-benar nyaman untuk burung pleci Anda. Tenggeran yang umum digunakan para pleman terbuat dari bahan kayu asem atau bambu jepang.

Tapi jika pleci masih saja sering mengangkat sebelah kakinya, Anda bisa menggantinya dengan tenggeran berbahan pasir yang banyak dijual di toko perlengkapan burung. Selain itu, sebelum digunakan, tenggeran tersebut sebaiknya disemprot dulu dengan air.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

2. Kaki burung cedera

Cedera kaki, seperti terkilir atau terdapat luka, juga bisa membuat pleci selalu mengangkat sebelah kakinya. Cedera tersebut bisa disebabkan beberapa hal, misalnya tekstur tenggeran yang terlalu kasar / tajam, kuku / kaki burung tersangkut jeruji, sangkar terjatuh, atau trauma akibat diserang hewan predator.

Karena itu, jika melihat pleci Anda selalu mengangkat salah satu kakinya, perhatikan juga apakah ada tanda-tanda luka atau cedera. Dengan demikian, Anda bisa segera memberikan pengobatan. Masalah lain yang berkaitan dengan kesehatan kaki burung bisa disimak dalam tulisan berikut ini:

Lima penyebab burung sering mengangkat kaki dan cara mengatasinya

3. Kondisi burung kurang fit

Penyebab lain burung pleci sering mengangkat sebelah kakinya ketika berdiri atau berbunyi adalah kondisinya yang kurang fit. Beberapa faktor penyebab kondisi burung kurang fit antara lain suhu / cuaca, tidak terpenuhinya zat gizi (nutrisi), gangguan kesehatan (penyakit), dan sebagainya.

Untuk mengatasinya, mulailah dengan merubah pola perawatan hariannya. Burung yang tadinya jarang dimandikan harus lebih sering dimandikan, terutama ketika kondisi cuaca sedang terik.

Selain itu, lengkapi kebutuhan pleci dengan rutin memberikan buah-buahan yang bervariasi serta serangga seperti ulat hongkong. Untuk menjaga kondisinya agar selalu fit, Anda juga bisa menambahkan BirdVit dalam perawatan hariannya.

4. Burung tidak pernah diumbar / dijemur

Burung pleci yang tidak pernah dijemur juga kerap mengangkat sebelah kakinya saat berbunyi. Ketika suhu tubuh mulai menurun, burung akan sering mengangkat salah satu kakinya.

Karena itu, penjemuran merupakan salah satu perawatan wajib bagi semua jenis burung kicauan. Jika perlu, burung juga bisa dimasukkan ke kandang umbaran agar tubuhnya tetap hangat, selalu aktif dan lincah bergerak.

Itulah informasi mengenai penyebab dan solusi mengatasi pleci yang gemar mengangkat sebelah kakinya sewaktu berbunyi.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.