Cara menyuntikkan putih telur ke tubuh jangkrik –Sebagian besar kicaumania jarang memberikan putih telur (albumin) untuk burung kicauan, kecuali pada beberapa jenis burung seperti kenari dan burung finch lainnya. Padahal, putih telur juga memiliki nilai gizi tinggi dan bisa dijadikan pakan alternatif ketika kroto sulit diperoleh di pasaran.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Kroto sejatinya bukanlah pakan utama burung-burung di alam liar. Namun ketika burung dipelihara manusia di dalam sangkar, kroto termasuk salah satu pakan tambahan / extra fooding (EF) yang banyak digunakan para kicaumania.
Ketika kroto sulit dijumpai di pasaran, banyak kicaumania kelabakan. Sebagian mencoba mengatasinya dengan pakan alternatif, termasuk memberikan putih telur yang diberikan secara terpisah atau dicampur dengan pakan voer.
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
Lihat juga artikel menarik dalam tautan di bawah ini:
- Produk murai batu ABS BF terbiasa tanpa kroto
- Egg food sebagai pengganti kroto untuk ciblek
- Semua murai batu PM22 Tasikmalaya dialihkan dari kroto ke telur rebus
Tetapi tidak semua jenis burung mau diberi telur rebus, baik kuning telurnya saja, putih telurnya saja, atau telur rebus utuh. Padahal, telur termasuk salah satu sumber pangan kaya nutrisi, termasuk bagian putihnya.
Selain kaya protein, putih telur juga mengandung beberapa mineral esensial seperti kalium (K), magnesium (Mg), kalcium (Ca), fosfor (P), tembaga (Cu), seng (Zn) , dan zat besi (Fe).
Solusi terbaik adalah menyuntikkan putih telur ke tubuh jangkrik, terutama untuk burung-burung kicauan pemakan serangga seperti murai batu, kacer, dan ciblek.
Hal ini sangat membantu para kicaumania ketika merawat burung-burung kicauannnya, namun terjadi kelangkaan stok kroto di pasaran.
Cara menyuntikkan putih telur ke tubuh jangkrik
Berikut ini cara menyuntikkan putih telur ke tubuh jangkrik:
- Siapkan 1 butir telur ayam mentah.
- Siapkan juga alat suntik / syringe atau spuit (spet) berkapasitas 1 cc.
- Kumpulkan jangkrik-jangkrik yang akan diberikan kepada burung.
- Pecahkan telur ke dalam mangkuk, setelah itu pisahkan bagian putih dan kuning telurnya dalam wadah terpisah.
- Ambillah putih telurnya dengan menggunakan alat suntik.
- Ambil seekor jangkrik, kemudian suntikkan putih telur ke tubuh jangkrik.
- Lakukan hal yang sama terhadap beberapa ekor jangkrik lainnya yang sudah disiapkan.
- Segera berikan jangkrik kepada burung kesayangan Anda.
Demikianlah tips singkat mengenai cara menyuntikkan putih telur ke tubuh jangkrik, untuk mengatasi krisis kroto di pasaran. Selamat mencoba
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.