Murai batu Jet Lee gaco milik om Ozzy (Spartan SKA) masih berusia muda 10 bulan namun sudah mengumpulkan beberapa prestasi setingkat latihan prestasi atau latpres. Jet Lee merupakan burung hasil penangkaran dari kandang Dewa BF kepunyaan om Andy. “Jet Lee hasil anakan dari indukan Bruce Lee yang memiliki mental tempur di atas rata-rata” ungkap om Andy kepada omkicau.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Sejak umur 10 hari Jet Lee sudah di tempel dengan berbagai jenis burung master seperti kenari, lovebird, cililin, dan kapas tembak proses pemasteran di lakukan sampai umur 5 bulan atau lepas trotol. Meskipun sudah faseh menirukan suara burung master, Jet Lee dalam kesehariannya tetap di kelilingi cililin, kenari, konin, serta cucak jenggot. “selain proses pemasteran sejak trotol Jet Lee sudah mengadaptasi pola rawatan harian secara konsisten terutama pola mandi dan jemur” sambung om Ozzy.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Pola perawatan harian Jet Lee tidak beda jauh dengan murai batu pada umumnya, setiap pagi dan sore di beri jangkrik masing – masing sebanyak lima ekor, kroto segar sebanyak satu sendok makan, tanpa umbaran dan jemur selama 30 menit, sedangkan jadwal mandi di lakukan dua hari sekali. Persiapan lomba porsi jangkrik di tambah mulai H-1 menjadi pagi 7 ekor dan sore 10 ekor serta porsi kroto di genjot sebanyak dua sendok makan sejak H-3.
Dengan pola rawatan ini Jet Lee berhasil meraih beberapa prestasi stabil tiga besar dalam kurun waktu dua bulan, diantaranya juara I dan II Event Launching Dolor Telu,  juara II latpres Jeruk BC, serta juara I latpres Baginda BC. “Jet Lee tergolong burung jujur saat di lombakan langsung onfire, Jet Lee hanya di lombakan dua minggu sekali supaya kondisinya tetap stabil  dan umurnya masih muda” pungkas om Andy Dewa BF yang bisa di hubungi lewat nomor 0821-3253-1633.
Penting:Â Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.