Kemerdekaan Cup: IKPBS dan PJSI bersatu, kicaumania “geruduk” Solo

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Dua event organizer (EO) yang sama-sama bermarkas di Pasar Burung Depok Solo, yaitu IKPBS dan PJSI, bahu-membahu dalam menggelar Lomba Burung Berkicau Kemerdekaan Cup. Selama ini, kedua EO sering “bersaing” dalam menggelar lomba burung. Meski persiapannya sangat mepet, bahkan tak sempat dipublikasikan di media cetak dan media online, even ini menuai sukses saat digelar Sabtu (17/8) kemarin, bertepatan dengan HUT Ke-68 Kemerdekaan RI.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

“Kami hanya menyebar pamflet fotokopian di sekitar Solo-Jogja, sembari mengandalkan informasi secara getok-tular melalui jaringan kami. Jadi, hasil kali ini cukup menggembirakan. Peserta luar kota cukup banyak, mulai dari kawasan Solo Raya, Jogja, Semarang, Salatiga, Muntilan, bahkan dari Jawa Timur Jogja,” jelas Ketua IKPBS Warjo, yang diamini Ketua PJSI Mardi.

Sejumlah gaco andal juga tampil di Solo, misalnya murai batu Wisanggeni milik Mr Eko Putro yang meraih juara 1 dan juara 3. Satu sesi murai batu lainnya dimenangi Dewa Ruci, milik Agus KD, yang juga langganan juara.

Murai batu Wisanggeni
Murai batu Wisanggeni juara 1 di Kelas Bintang.

Agus Nasa dari 168 Team juga menurunkan sejumlah gaco milik Suprojo WS. Beberapa di antaranya meraih posisi atas, seperti murai batu Mahardika, cucak hijau Mustika, dan anis merah Andromeda.

Kelas kacer kembali direbut dua burung asal Sragen, yaitu Jupiter milik Nanang dan Black Racer milik Banny SSA. Sedangkan kelas cucak jenggot masih dikuasai Ratu Jagad milik Mr Yayang Pangkalanbun (Kalteng), diikuti gaco andal lainnya yaitu Deep Collector milik H Mansyur Muntilan.

Kacer Black Racer
Black Racer in action

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Banny SSA Sragen
Banny SSA (2 dari kiri) bersama kru dan kacer Black Racer dan P William.

Di kelas lovebird, Luwes BC tampil cukup dominan, terutama melalui penampilan All Dint milik Andi GBU. Gaco lain yang moncer adalah lovebird Naga Kencana milik Jeffry Osella dan Srikandi milik Arva Bird, keduanya dari Solo.

“Srikandi merupakan lovebird hasil breeding sendiri di Penumping Solo. Kebetulan kami menangkar lovebird khusus suara panjang. Lumayan bisa menjadi runner-up, bahkan mampu mengimbangi juara pertama (Princess, milik Mr Kukuh / Arif dari Pondok Sate SF),” kata Arva Bird.

Arva Bird Solo
Arva Bird Solo sukses bersama lovebird hasil breeding sendiri.

Cendet Alexis milik Naswa Mobil, yang sebelumnya nyeri dalam Gebyar Ramadhan Purwokerto, 28 Juli lali, kembali tak terkalahkan di Solo.

Anis merah Natural nyeri juara 1

Satu-satunya burung yang sukses mencetak double winner alias dua kali juara 1 dalam Kemerdekaan Cup adalah anis merah Natural. Burung milik Adam dari Gawok City ini menjuarai Kelas Bintang dan Kelas Sejati. Andromeda milik Suprojo WS memberi perlawanan sengit, dan berhasil menjadi juara 2 dan juara 3.

Wawan BRI dari P2B2M Magetan urung membawa anis merah andalannya, Brekele, karena sedang mabung. Dia membawa dua pelapisnya, yaitu Xtrim dan Wiro. Di Kelas Bintang, Xtrim menjadi juara 2 sedangkan Wiro juara 7. Adapun di Kelas Sejati, Xtrim berada di urutan ketujuh.

Wawan BRI Magetan
Wawan BRI tampilkan dua pelapis AM Brekele: Xtrim dan Wiro.

“Meski penampilannya belum maksi, hasil ini sudah lumayan. Sebab ada beberapa jagoan yang tidak bisa diturunkan di Solo, karena sedang dipersiapkan untuk even di Ponorogo hari Minggu 18 Agustus ini,” kata Wawan, yang asli Purbalingga.

Yang menyejukkan adalah kehadiran kicaumania perempuan asal Semarang, Surya Tya, yang datang membawa cendet Dollar. Tya datang ke Solo bukan sekadar membuktikan bahwa hobi burung tidak hanya milik laki-laki, karena perempuan seperti dirinya juga mencintai dunia burung kicauan. Lebih dari itu, dia juga datang bersama burung berprestasi.

Tya, kicaumaniawati asal Semarang
Tya, kicaumaniawati asal Semarang, antarkan cendet Dollar ke posisi lima.

Meski belum menjadi juara 1, Dollar mampu menjadi juara kelima dalam Kemerdekaan Cup. Di Kota Semarang, gaco ini sudah beberapa kali menjuara lomba lokalan maupun latberan.

Menurut Fendi, salah seorang pengurus IKPBS, even bulanan IKPBS akan kembali digelar pada Sabtu, tanggal 31 Agustus mendatang, bertempat di halaman Dinakeswan Balekambang Solo. “Kemasannya masih sama seperti even bulan Juli lalu,” ujarnya.

Sebagian peserta berencana datang ke even GMC Wonogiri, Minggu (25/8) mendatang. Pada waktu bersamaan, juga berlangsung kontes burung yang digelar SapuRegel dan MBBC Cilacap. Sebagaimana even terdahulu, gelaran ini juga akan memanfaatkan teknologi informasi dalam sistem nominasi penjurian. (Waca Jogja)

Hasil Lomba Kemerdekaan Cup Solo (17 Agustus 2013)

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

MURAI BATU VIP
1. Dewa RuciAgus KDSolo
2. BarongsaiNyoman SumanataBali
3. WisanggeniEko PutroSolo
4. MahardikaSuprojo WS168
5. Suara DewaBudaPunggawan Solo
6. PredatorWidhiBoyolali
7. RosaliaItokSolo
8. BirawaH. AliGondang
9. RencongBabahi CikiPalur
MURAI BATU BINTANG
1. WisanggeniEko PutroSolo
2. MahardikaSuprojo WS168
3. BirawaH. AliGondang
4. TerorSupriKlaten
5. BarongsaiNyoman SumanataBali
6. Bima SaktiAndiSragen
7. Super StarCikiSolo
8. PenantianJonedSragen
9. OpungAraNgawi
LOVEBIRD VIP
1. Naga KencanaJeffrySolo
2. JNEAri “Garut”Satria
3. DJ JavelinLukas-GomblohLuwes BC
4. All DintAndi GBULuwes BC
5. SandironoMr TO – Ika NagaNaga BF
6. LiontinPuguh Dwi ARMojosongo Byl
7. KusumoSigit WMPKlaten
8. KroaxBenny LuwesLuwes BC
9. LunaSimpakoCaruban
LOVEBIRD BINTANG
1. PrincessMr Kukuh-ArifPondok Sate SF
2. SrikandiArva BirdSolo
3. MerdekaPitekZona BF Yk
4. Keong MasAntok LolohanLuwes BC
5. SandoroIka NagaSolo
6. DJ JavelineLukaas-GomblohLuwes BC
7. DoaAndi GBULuwes BC
8. JNEAri GarutSatria SF
9. Koplak PollDidik PaidinDT KLI
10. ChelseaNurulP Depok No 53
LOVEBIRD SEJATI
1. All DintAndi GBULuwes BC
2. Olivia JrEko LMSLuwes BC
3. JNEAri GarutSatria SF
4. SandironoMr TO – Ika NagaNaga BF
5. Naga KencanaJeffry OsellaSolo
6. Keong MasAnto LolohanLuwes BC
7. LoncengAgus SSolo
8. Chelsea IINurulDepok 53
9. PrincessMr. KukuhPondok Sate SF
10. Kelana JrTommy-TobilWMP Team
KACER VIP
1. JupiterNanangKoemand BC Sragen
2. SelebritisJeffry OsellaSolo
3. Black RacerBany SSASragen
4. P WilliamBanny SSASragen
5. CeriaHaykel RJM2727 SF
6. Putra DewaDwi KuroSragen
7. Ireng Man isDenny USragen
8. MagicSheho – BomanMakam Haji
9. Naga BulanHSWSolo
10. Tunjung SetoHSWSolo
KACER BINTANG
1. Black RacerBanny SSASragen
2. Tanjung SetoHSWSolo
3. P. WilliamBanny SSASragen
4. Black LabelWawan BRIP2B2M Magetan
5. CeriaHaykel RJM2727 SF Yk
6. SilumanAgus KSukoharjo
7. BarikadeMr. Kukuh-ArifPondok Sate SF
8. Mr Lem GKurniawanPutra Kusuma SF
ANIS MERAH BINTANG
1. NaturalAdamGawok City
2. XtrimWawan BRIP2B2M Magetan
3. AndromedaSuprojo WS168
4. Raden MasSigit WMPKlaten
5. DragonFahmiJogja
6. RubiKurniawanSragen
7. WiroWawan BRIP2B2M Magetan
9. SantanaSasaSolo
10. SensasiH. MansyurMuntilan
ANIS MERAH SEJATI
1. NaturalAdamGawok City
2. AndromedaSuprojo WS168
3. SaviorRoedi-KerokBaron Indah Solo
4. TemonSigit WMPKlaten
5. TeliksandiSapta TKKMJogja
6. DragonFahmiJogja
7. XtrimWawan BRIP2B2M Magetan
8. RubiKurniawanSragen
10. Bon Jovi IDidikSemanggi
CUCAK HIJAU BINTANG
1. ArjunaKurniawanPutra Kusuma Sragen
2. MustikaSuprojo WS168
3. VioletDedekKartasura
4. Green MambaSupriKlaten
5. MucikariAditBoyolali
6. Berlian JayaSi Jeck TowerSolo
7. KampretOgelGMC WNG
8. Lembu SuroHSWSolo
10. Petir HijauDehya – RifaiHRVRT
CUCAK HIJAU SEJATI
1. MustikaSuprojo WS168
2. ArjunaKurniawanPutra Kusuma SF
3. AXLRiyanSandakan Solo
4. Cabe RawitNanangPalur
5. Green MambaSupriKlaten
7. Petir HijauDehyax RifaiHRVRT
8. LembusuroHSWSolo
9. Golden StarDaud TonySumber
10. GandosKenthit RotiMojosongo
CENDET BINTANG
1. AlexisNaswa MobilSedan 41 Yk
2. WisanggeniEko PutroSolo
3. PesonaMr. Kukuh-ArifWirosari
4. BimoBangunBima Finance
5. DollarSurya TyaSemarang
6. Tapak SaktiDidit-OongSolo
PLECI SEJATI
1. SibolangNicholas Arya DKartasura
2. SKMMr MarhaenDt Elang Biru
3. Green LabelWawan BRIP2B2M Magetan
4. CimutJeffry OsellaSolo
5. IcaruzSidik PDT PCMI
6. ShoekBayu
7. CopetDhenySolo
9. ExcelBowoBoyolali
10. DunhillBagusDt OSP Festival
CUCAK JENGGOT / K. TEMBAK SEJATI
1. Ratu JagadMr. YayangKalteng
2. Deep CollectorH. MansyurMuntilan
3. Sang MaestroKiki HokyNusukan Solo
4. AbabilBagoes KMYKNaswa Mobil
5. CinderellaPak KanjengSolo
6. JasadDavidSragen
8. MonalisaBayuSragen
9. MCLSodho EmaP2B2M Mgt
PRENJAK / CIBLEK SEJATI
1. Si BluwAbimanyuLaweyan
2. Bajak LautBagoes KMYKNaswa Mobil
3. MonsterDwiJogja
KENARI SEJATI
1. LarasatiMr. Nanang KCGSragen
2. Gading MasYusWonogiri
3. SogerMr. DoblehSoto Seger MG Byl
4. Soger IIMr. DoblehSoto Seger MB Byl
5. MorenaHerryGreen Team

Selamat kepada para pemenang, tetap semangat untuk peserta lainnya.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.