Murai batu Musako dan Gledek berbagi gelar di Osco Petro BC Jambi

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Murai batu Musako milik Mat Beken dan Gledek andalan Om Kusnadi berbagi gelar dalam latber burung berkicau kemasan Osco Petro BC di Lapangan Simpang Pesona. Tanjung Sari (belakang Mapolsek Jambi Timur), Kota Jambi, Kamis (25/2).

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Kendati hanya latberan, even Osco Petro BC yang dimotori Om Arman dan Om Arie ini memiliki prestise tersendiri. Sebab beberapa kelas bersifat loss gantangan.

Latber Osco Petro BC Jambi
Latber Osco Petro BC di Lapangan Simpang Pesona, Kota Jambi, punya prestise tersendiri.

Panitia membuka dua kelas murai batu, yakni Bintang dan Sejati. Murai batu Musako sukses menjuarai Kelas Bintang, mengungguli Samkok milik Om Antok dan Gledek orbitan Om Kusnadi.

Namun murai batu Gledek bangkit di Kelas Sejati dengan meraih juara pertama. Posisi kedua dan ketiga masing-masing ditempati Galunggung besutan Om Tono Godek dan Tua koleksi Om Rd Raka.

Latber Osco Petro BC - juara murai batu
Juara 1 dan 2 murai batu Kelas Bintang.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Om Rd Raka juga moncer bersama Lovebird Riri dan kapas tembak Superboy. LB Riri tampil mengejutkan di Kelas Bintang dengan meraih juara 1, mengungguli Miss Gedek, gaco lawas andalan Om Ahong Kadaci. Juara 3 diraih lovebird Olive milik Om Bente.

Om Rd Raka dan lovebird Riri
Om Rd Raka bersama lovebird Riri.
Latber Osco Petro BC - juara lovebird
Juara 1 dan 3 lovebird di Kelas Bintang.

Kelas Sejati dimenangi lovebird Azumi koleksi Star BF. Posisi kedua kembali ditempati Miss Gedek. Perlu diketahui, lovebird Miss Gedek kerap menjuarai even tingkat nasional pada tahun 2012-2014, antara lain double winner dalam even Central Enterprise di Jakarta (2/12/2012) dan  Sentul City Bogor (21/7/2013).

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Lovebird Miss Gedek
Lovebird Miss Gedek, gaco lawas yang kembali bersinar.

Kapas tembak Superboy menempati posisi runner-up. Juara pertama diraih kapas tembak Sogan besutan Om Iin, sedangkan Baseng kepunyaan Om Apay berada di peringkat ketiga.

Latber Osco Petro BC - juara kapas tembak
Juara 1-3 kapas tembak Kelas Bintang.

Sama seperti kapas tembak, kenari hanya digelar satu kelas saja, dan dimenangi Bebermen milik Om Ari. Juara kedua dan ketiga diraih Krispaty milik Om Aceng dan Ae milik Om Ambrong.

Kacer Marques andalan Om Ipung dan Kaka milik Om Tatang bersaing ketat pada dua kelas yang dibuka panitia. Kaka memenangi Kelas Bintang, disusul Marques dan Dondo milik Om Dardi. Namun Marques mampu melakukan pembalasan terhadap Kaka di Kelas Sejati. Marques juara 1, Kaka di posisi ketiga.

Secara keseluruhan, Latber Osco Petro BC berlangsung lancar. Om Arie dan kawan-kawan berencana mengadakan Latber Special hari Kamis 3 Maret 2016.

Om Arman dan Om Arie Osco Petro BC
Ketua Osco Petro BC, Om Arman (kanan), bersama Om Arie (wakil ketua).

“Alhamdulillah, latber berjalan lancar. Semua ini berkat dukungan rekan-rekan kicaumania di Kota Jambi dan sekitarnya. Kami tunggu kembali kehadiran rekan-rekan dalam Latber Spesial Osco Petro BC, Kamis (3/3) mendatang,” tandas Om Arie. (Kelana Lana)

Hasil Latber Osco Petro BC Jambi (klik di sini)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.