Begini cara merawat lovebird untuk kontes (beauty contest)

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Karena peruntukannya memang berbeda, maka perawatan lovebird untuk kontes (beauty contest) tentu berbeda dari lovebird suara (singing contest). Dalam hal ini, performa / penampilan fisik lovebird kontes harus diperhatikan. Berikut ini beberapa cara merawat lovebird untuk kontes.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

cara merawat lovebird untuk kontes
Cara merawat burung lovebird untuk kontes

Lovebird mempunyai penampilan dan warna bulu yang bervariasi. Banyak varietas lovebird yang dikembangkan agar mempunyai penampilan dan warna yang berbeda dan unik. Tidak mengherankan apabila kontes kecantikan lovebird (beauty contest lovebird) terus mengalami perkembangan dari waktu ke waktu, terutama jenis/kategori lovebird yang dikonteskan.

Di mancanegara, kontes kecantikan lovebird jauh lebih popular daripada kontes suara. Hal sebaliknya terjadi di negara kita, meski dalam beberapa tahun terakhir ini terlihat perkembangan yang menggembirakan dalam kontes lovebird di Indonesia.

Beberapa kriteria dasar dalam penilaian kontes kecantikan lovebird antara lain:

  • Lovebird memiliki tubuh gempal dan padat berisi. Bulu di bagian kepala dan leher serasi dengan bulu di seluruh tubuhnya.
  • Mata terlihat bulat dan jernih, dengan lingkar mata yang tegas, lebar, dan bersih.
  • Bulu sayapnya rapat dan utuh (tidak ada yang terlepas / rusak). Sayap mengapit rapat dengan tubuh, dan tidak terkulai, serta tidak menyilang.
  • Mempunyai dada dan punggung yang lebar, bidang, serta padat berisi.
  • Kloaka tampak bersih, tidak ada kotoran yang menempel.
  • Memiliki kepala yang besar, bulat, dengan bulu yang padat dan rapi. Selain itu, bulu di atas hidung harus terlihat menonjol.
  • Paruh besar, bersih, dan tidak cacat, maupun retak / ada goresan. Warna paruh solid dengan bentuk pangkal yang lebar dan jelas.
  • Bulu di seluruh tubuhnya terlihat bersih, mengkilap, tidak acak-acakan, serta tidak ada kotoran yang menempel.
  • Ekor berbentuk padat, dengan bagian ujung meruncing searah dengan punggungnya. Tidak nyerit, menjuntai, dan harus terlihat bersih.
  • Memiliki kaki dan jari yang normal, bersih dan tidak cacat.

Informasi selengkapnya mengenai kriteria penilaian kontes kecantikan lovebird bisa disimak dalam artikel:

Cara merawat lovebird untuk kontes

Perawatan lovebird untuk kontes kecantikan dimaksudkan untuk mempertahankan penampilan fisik dan warna bulu agar selalu sedap dipandang. Selain itu, tubuhnya harus proporsional (tidak gemuk tapi juga tidak kurus).

Dengan kata lain, merawat lovebird untuk kontes memiliki kesulitan tersendiri, terutama karena lovebird termasuk burung yang sangat aktif dan banyak bergerak. Untuk memudahkan perawatannya, berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan:

1. Selalu menjaga kebersihan sangkar

Sangkar yang kotor dan jarang dibersihkan akan membuat lovebird di dalamnya ikut-ikutan kotor. Lovebird termasuk burung yang aktif bergerak sehingga risiko bulu-bulunya terkena kotoran sangat besar. Karena itu, perawatan paling utama untuk menjaga penampilan lovebird kontes adalah rutin membersihkan sangkarnya.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Untuk menjaga kebersihannya, maka bagian alas dari sangkar yang berjeruji bisa ditutupi dengan karpet warna putih. Bisa juga dilapisi kertas karton putih yang tebal. Warna putih akan membuat kotoran lebih gampang terlihat sehingga bisa langsung dibersihkan atau diganti dengan yang baru.

2. Gunakan sangkar yang tepat

Untuk menjaga agar bulu ekor dan sayap tidak mudah rusak, banyak lovebird lovers akan menyimpan burung dalam sangkar kotak atau sangkar khusus lomba. Dengan sangkar tersebut, lovebird tidak akan selalu merambati jeruji yang bisa merusak bulu sayap dan ekor seperti ketika menggunakan sangkar harian model bulat.

beauty contest Monaliza Cup
Sangkar khusus untuk lovebird kontes.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

3. Rajin memandikan lovebird

Burung lovebird yang kerap dikonteskan biasanya lebih sering mandi. Cara memandikannya pun tidak asal semprot dan menggunakan setelan halus agar tidak merusak. Bahkan tak jarang, lovebird lovers akan memandikan burungnya dengan tangan, sambil menggunakan sabun khusus.

Memandikan lovebird dengan tangan tentu membutuhkan keahlian tertentu. Jika tidak, maka bulu-bulu di tubuhnya gampang sekali rusak. Tips berikut ini bisa Anda lakukan saat mau memandikan lovebird dengan tangan.

  • Menyemprot burung terlebih dulu hingga basah, sebelum ditangkap untuk dimandikan.
  • Gunakan handuk untuk membungkus tubuh burung agar bulu tidak gampang rusak.
  • Gunakan sabun mandi khusus, setelah itu bilaslah dengan air bersih.
Fresh Aves
Fresh Aves: Bebas dari zat peluruh bulu, bagus untuk menjaga kebersihan dan kesehatan bulu.

4. Jemur seperlunya

Penjemuran untuk lovebird yang biasa dikonteskan dilakukan seperlunya saja. Penjemuran terlalu lama bisa membuat bulu gampang kering dan rusak. Selain itu, waktu penjemurannya diusahakan setiap pagi. Hindari menjemur lovebird setelah matahari sudah sangat terik.

5. Olesi kaki dan jari dengan minyak bayi

Untuk menjaga kesehatan dan kebersihan kaki dan jari lovebird, Anda bisa menggunakan minyak bayi atau baby oil. Oleskan tipis minyak tersebut secara merata ke seluruh bagian kaki dan jari-jari burung. Usahakan agar minyak bayi tidak terkena bulu yang terdapat di bagian pahanya.

Demikian tips dan cara merawat lovebird untuk kontes. Semoga bermanfaat.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.