Setelah era Kusumo, Fretty, Gombloh, dan Awewe, makin jarang ada lovebird yang dapat menjuarai enam kelas alias double hattrick. Namun lovebird Utun mampu melakukannya, bahkan dalam lomba burung berkicau tingkat nasional Piala Raja 2019 di Taman Candi Prambanan, Jogja, Minggu (8/9).

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Piala Raja 2019: Suasana lomba di kelas kekean. Lovebird Utun cetak double hattrick.

Dalam even kolosal tersebut, lovebird andalan Om Agung (Mahadewa SF Sumenep) ini memperkuat Sien Ronny SF (Surabaya). Raihan enam trofi juara 1 memberi kontribusi besar bagi Sien Ronny yang kemudian dinobatkan sebagai juara umum single fighter.

Lovebird Utun menjuarai Kelas Jogja Istimewa, yang merupakan level tertinggi untuk jenis burung lovebird.  Juara kedua dan ketiga diraih lovebird King besutan Abah Dinsa (Duta Khofifah Cup) serta Raden Mas milik H Cahaya  (Duta Khofifah Cup).

Salah satu aksi lovebird Utun di arena lomba.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Utun juga terbaik di Kelas Pariwisata B, Sekar Kedhaton C dan D, serta Bintang PBI B dan H. Adapun Kelas Pariwisata A dan C dimenangi lovebird Qiu-Qiu milik Om Awang (Mantao SF) dan King.

Kelas Sekar Kedhaton A dan B masing-masing dijuarai lovebird Milea milik Sarpon BC dan Lokomotif milik Om Kamto (LKB Klaten).

Lovebird Utun tampil di kategori umum, di mana panitia membuka 20 sesi. Untuk kategori lovebird fighter, panitia membuka enam sesi. Dua di antaranya dijuarai lovebird Marsha milik H David Kartini (Sumenep) yang juga memperkuat Sien Ronny SF.

Enam kali juara 1, lovebird Utun masuk jajaran burung fenomenal.

Lovebird Marsha terbaik di Kelas Bintang PBI A dan B. Empat sesi lainnya dimenangi lovebird Gadis Muda (Faizin DM / DM SF Tegal, Amel (Mr Gendhart / KAW Team), Puro, serta Marco (Sien Ronny / Surabaya).

Duet Abah Heri Aqila (MPS SF) dan Abah Sakri (PAL BC) moncer bersama lovebird Pajero.

Kacer The Rock hattrick

Bintang lainnya dalam Piala Raja 2019 adalah kacer The Rock andalan Om Bambang Honda (Duta Khofifah Cup). Burung ini mencetak hattrick, setelah menjuarai kelas utama Maharaja, Jogja Istimewa A, dan Sekar Kedhaton A.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

Kacer The Rock hattrick di Piala Raja 2019.

Kemenangan The Rock sangat mengesankan, lantaran sejumlah kacer hebat dari berbagai daerah di Tanah Air juga ikut meramaikan Piala Raja 2019. Misalnya kacer Dewa Serayu orbitan Om Fitri BKS (KAW Team), Prabu Siliwangi andalan H Hendy Carton (KAW Team), dan Upin orbitan Om WW Angga (Duta Khofifah Cup). Ketiga kacer ini masing-masing sukses menjuarai satu sesi.

Laga seru juga tersaji di kelas cendet yang dimainkan enam sesi. Cendet Sangkakala (Sien Ronny SF) sukses menjuarai dua sesi (Kelas Prameswari dan Jogja Istimewa).

Empat sesi lainnya dimenangi burung berbeda. Cendet Wisanggeni milik Om Fitri BKS (KAW Team) dan Kereta Malam milik Mr Gendut (Pujangga SF) terbaik di Kelas Pariwisata dan Sekar Kedhaton A.

Kelas Sekar Kedhaton B dan C masing-masing dijuarai cendet Monster milik Om Renaldi Hudana (Bandung) dan Top Speed milik CMJ (Cendeter Indonesia).

Hwamei Hitler juga hattrick

Gelar hwamei terbaik layak disematkan kepada Hitler. Gaco andalan Om Dodiet Kober (Duta Khofifah Cup) ini menyapubersih tiga kelas yang dilombakan. Pada Kelas Pariwisata, Hitler mengungguli Huru-Hara milik Om Is Nugroho (Kuna Mas Solo) dan Scorpio andalan Om Sien Ronny (Surabaya).

Hwamei Hitler sapubersih tiga kelas yang dilombakan.

Hitler kemudian menjuarai Kelas Sekar Kedhaton, mengalahkan Twister milik Om Hanson (Havindo) dan Don King besutan Om Totok Gudeg (AB 60 RI). Gelar ketiga diraih Hitler di Kelas Bintang PBI, mengalahkan Twister dan O’Sullivan milik Black Rose (Duta Balekambang Kumandang).

Baca juga:

Selamat kepada para pemenang, tetap semangat untuk peserta lainnya.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.