Kacer Bajing Ireng MTH raih gelar BITC edisi Mei 2016

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Kacer Bajing Ireng MTH andalan Om Alex MTH (Tegal) meraih gelar Best in the Class (BITC) edisi Mei 2016 di Gantangan Yudhistira BC Tegal. Kepastian ini diperoleh setelah Yudhistira BC merampungkan seluruh aktivitas latberan selama bulan ini.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Dalam latber hari Rabu (25/5), yang merupakan even terakhir bulan Mei 2016, kacer Bajing Ireng MTH tampil sebagai juara 1 di Kelas Bintang dan juara 2 Kelas Mega Bintang. Dari even ini saja, jagoan Om Alex MTH yang mukim di Jalan Rambutan 16/11 Tegal ini berhasil meraup 175 poin.

Om Alex MTH dan kacer Bajing Ireng MTH
Om Alex MTH bersama kacer Bajing Ireng MTH.

( lihat juga Hasil Latber Yudhistira BC Tegal, Rabu 25 Mei 2016)

Ditambah poin-poin yang dihasilkannya dalam latber-latber terdahulu, Bajing Ireng MTH secara keseluruhan mengumpulkan 325 poin.

Akumulasi poin ini sebenarnya sama seperti kacer Curter milik Om Mahmudin (Kademangaran). Tetapi Bajing Ireng dinobatkan sebagai peraih gelar BITC edisi Mei 2016, sebab pernah meraih juara 1 dalam latber Minggu (1/5) dengan jumlah peserta 24 ekor burung.

Kacer Curter harus puas menjadi juara 2 dalam penghitungan poin BITC. Posisi ketiga dan keempat ditempati kacer Grenda Seba milik Om Jamrud KCI (Tegal; 275 poin) dan Si Manis milik Dinda (Pacul; 225 poin).

Dalam latber Rabu (25/5) lalu, kacer Curter juga tampil ciamik, bahkan menjuarai Kelas Mega Bintang, disusul Bajing Ireng MTH di posisi kedua.

Gaya tarung kacer Curter
Gaya tarung kacer Curter milik Om Mahmudin

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Kedua kacer jawara ini memiliki kesamaan dalam gaya bertarung, yakni buka ekor full, ngobra, kepala meliuk-liuk banting kanan-kiri. Semuanya terlihat sangat atraktif. Perbedaan keduanya hanya pada isian materi lagu dan volume saja.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Yudhistira BC Tegal memang memiliki “tradisi unik” dengan memilih burung terbaik yang mampu berprestasi selama sebulan mengikuti latber di gantangan tersebut, baik yang diadakan hari Rabu maupun Minggu. Juara 1, 2, dan 3 pada setiap kelas mendapat poin 100, 75, dan 50.

Pemberian gelar BITC dilakukan sebulan sekali, untuk jenis burung tertentu. Tradisi ini sudah dimulai sejak Januari (untuk burung lovebird), lalu berlanjut ke cucak ijo (Februari), murai batu (Maret), kenari (April), dan kacer (Mei).

Om Raharjo Yudhistira BC
Om Raharjo (kiri), pengelola gantangan dan ketua Yudhistira BC Tegal.

“Alhamdulillah, penghitungan poin BITC kelas kacer bisa tuntas sebelum Ramadhan. Insya Allah pascalebaran, latber kembali bergulir, dengan pemberlakuan poin BITC untuk kelas pleci. Silakan para plecimania di wilayah barat pantura Jateng emramaikan perburuan poin BITC ini,” kata Om Raharjo, pengelola gantangan sekaligus ketua Yudhistira BC Tegal. (Julis Nur Hussein)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.