Gelaran Liga Geboy I penjurian Garda Sumbar yang dibentang di Arena Gantang Garda Sumbar, Parakkarakah Padang hanya menyisakan empat sesi lagi. Minggu (12/1) merupakan puncak helatan sekaligus final.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Pada putaran kesebelas, Minggu (5/1) hari ini, persaingan ketat masih terjadi. Kandidat juara PPC BC, Suter BC dan Ardiles BC terus berburu poin.
Ketua panitia Melati Mel mengatakan, partai final merupakan pembuktian masing-masing BC terbaik di Kota Padang. “Persaingan menjadi juara akan dibuktikan di final nanti. Saat ini belum bisa dipastikan tim yang bakal keluar sebagai pemuncak,” ungkapnya.
Pada final nanti, tiga tim terbaik berhak mendapat uang pembinaan, tropi dan piagam. Juara pertama membawa pulang uang tinai Rp800 ribu, peringkat kedua Rp500 ribu dan posisi ketiga Rp300 ribu.
Tetap tanpa teriak
Di tempat yang sama, CEO Garda Sumbar Arief Kamil menambahkan, seperti final dan Latberan sebelumnya, pakem tanpa teriak tetap bakal diterapkan.
“Di Padang, kami salah satu EO yang keras menerapkan lomba hingga Latberan tanpa tetiak. Terbukti di setiap gelaran, pemain bermain tenang. Bahkan saat menggelar Latpres pun, kita terapkan tanpa teriak,” ungkapnya.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Arief menambahkan, dengan lomba tanpa teraik juri dan pemain akan nyaman hingga kondisi tetap kondusif dari awal hingga akhir gelaran. (rif)
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.