Kenari Superboy nyaris nyeri di Surabaya Champions

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

om Dendra (tengah) sempat libur lomba dan kini kembali turun gunung di kelas kenari.

Kenari Superboy milik om Dendra (Aulia SF) tampil gemilang di gelaran Surabaya Champions, minggu (28/2). Main sebanyak dua kelas, Superboy sukses menuntaskan di peringkat pertama sesi BnR Indonesia G-15 dan peringkat kedua sesi BnR Jatim G-25. “Sebelum ke Surabaya Champions, Superboy main dulu di Surabaya Vaganza dan berhasil meraih juara pertama” buka om Dendra.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Superboy merupakan kenari jenis F2 YS dengan tipe lagu standard atau tanpa glender isian, dalam kondisi top perform durasi bunyi Superboy bisa mencapai 83 detik. Perawatan Superboy tidak berbeda jauh dengan kenari lain pada umumnya. “Tidak ada perawatan khusus yang penting kondisi birahinya stabil maka kinerja Superboy jadi maksimal” timpalnya.

Kenari Superboy berjenis F2 YS.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Rawatan harian Superboy cukup sederhana bahkan pakan yang diberikan pakan kiloan canary seed dan biji sawi serta di tambahkan sayur sawi daging. Setiap pagi Superboy diembunkan sambil di beri cepuk mandi dalam sangkar, kemudian lanjut penjemuran selama 10 menit, jika sudah gacor saat di jemur tidak lama Superboy kembali di istirahatkan atau full krodong hingga sore hari. Untuk menjaga kondisi tetap prima Superboy ditenggar sebanyak 3x/minggu.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Top durasi bunyi saat lomba bisa tembus 83 detik.

Persiapan lomba untuk pakan bijian ganti dengan pakan bijian kemasan, sawi daging, dan ditambahkan telur puyuh atau jagung muda untuk stabilkan birahi. Hari H Superboy cukup diembunkan dan mandi tanpa penjemuran. Dengan pola rawatan tersebut prestasi Superboy semakin gemilang diantaranya juara soft opening New Panjang Jiwo Spektakuler, Anniversary Sobat DF, 2 Anniversary MMM, Dandim 0816 Cup, 21th Dewa 99, dan Surabaya Vaganza. (Endar)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.