Urung Zonk, Duet Guenali Dengan Harley Persembahkan 3 Tropi SMM Feat Superman Untuk Bagus Sidoarjo

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Bagus Sidoarjo Sukses Boyong 3 Tropi

SURABAYA – Masih dari Bumi Marinir Karangpilang, tempat berlangsungnya SMM Feat Superman, Minggu (30/1) dimana istilah zonk, bluk atau semacamnya kerap terdengar di telinga saat penghobi harus legowo pulang dengan tangan hampa.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Bagus Sidoarjo beserta tim, tidak memungkiri rasa was was seperti itu kerap menghantui, apalagi ini di gelaran barometernya murai batu Tanah Air, sangat memacu adrenalin.

Oke langsung saja, Bagus menyusun strategi, Harley turun pertama di kelas Berjiwa Besar tiket 4.4 juta rupiah. Kolaborasi dengan Mamung Adira Madiun dianggap langkah tepat, karena ini penampilan keduanya pasca mabung, diperkirakan burung akan onfire.

Dan, benar saja, keberhasilan saat di Wilson Cup 2 diulang kembali, dan Harley kembali tampil membanggakan dengan jadi runner up kelas.

Guenali Runner Up Sesi Loyalitas

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Fiuhh, Bagus Sidoarjo bisa bernafas lega, namun masih ada dua kelas yang harus diikuti dan Guenali, yang sudah di take over dari tangan Ecy Mojokerto, akan turun selanjutnya.

Kali main, Guenali langsung berlaga di kelas neraka penuh talenta, kelas utama tiket 11 juta rupiah yang kedua bertajuk SMM. Sangat sangat memompa adrenalin.

Apalagi banyak pasang mata tertuju bagaimana, Umi Kasum dirundung rasa gugup sampai tangan gemetaran sebelum akhirnya Semar Sakti jadi pemuncak kelas utama yang pertama bertajuk Superman.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Tiba waktunya digantang, Guenali menempati nomer gantangan 19, selama penjurian, burung tersebut berjibaku dengan gaya sujud sambil buka paruh serta ndongak keatas layaknya cendet.

Harley Juara 2 Sesi Berjiwa Besar

Begitu penjurian berakhir, beban dari dada Bagus sedikit terangkat karena Guenali masih menunjukkan taji dengan menempati urutan ke 3, dimana Sakral Andri Bolang Ngawi juara pertama dan Singa Laga H Asep Tasikmalaya sebagai runner up kelas.

Dua tropi berhasil dikumpulkan, tinggal kelas terakhir, kelas Loyalitas urutan ke 9 tiket 4.4 juta rupiah yang harus diikuti Guenali.

Penjurian yang diwarnai turunnya hujan, tidak membuat kinerja Guenali kendor, malah sebaliknya, murai berusia 5 tahun tersebut merangsek naik ke posisi 2 dengan Sultan Casper Eze Jaya Bandung sebagai pemuncak kelas.

Baru plong perasaan Bagus hari itu dan bisa tersenyum lebar karena sudah berhasil membawa 3 tropi sekaligus buah penantian panjang selama SMM Feat Superman berlangsung. Jatmiko

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.