Mengetahui kondisi burung pleci berdasarkan bentuk kotorannya

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Salah satu cara yang cukup efektif dalam mengetahui kondisi burung peliharaan adalah melihat bentuk kotorannya. Dari situ kita bisa mengambil kesimpulan apa yang dialami burung piaraan kita. Kali ini kita hanya fokus pada burung pleci saja, meski pemeriksaan kondisi burung melalui bentuk kotorannya juga bisa diterapkan pada jenis burung berkicau lainnya. Berikut ini cara mengetahui kondisi burung pleci berdasarkan bentuk kotorannya, serta bagaimana mengatasi masalah tersebut.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Kondisi pleci
Kondisi pleci bisa dilihat langsung dari bentuk kotorannya.

Secara umum, semua jenis burung yang hidup di alam liar (bukan di dalam sangkar) memiliki kotoran yang berwarna putih, yang terkadang bercampur dengan ampas dari apa yang dimakannya.

Namun tidak demikian halnya dengan burung-burung yang dipelihara di dalam sangkar. Sebab, sebagian besar burung kicauan dibiasakan mengkonsumsi pakan kering atau voer, yang otomatis akan membuat perubahan pada bentuk kotorannya.

Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...

Biasanya kotoran burung yang sudah makan voer secara total berbentuk padat. Warnanya pun cenderung mengikuti warna voer yang dimakannya.

Namun, terkadang juga bisa terjadi perubahan warna maupun bentuk kotorannya, termasuk pada burung pleci. Dengan memiliki pengetahuan mengenai perubahan bentuk dan warna kotoran burung pleci ini, kita bisa segera memberikan pertolongan atau pengobatannya.

( untuk informasi umum, baca juga: Informasi kesehatan melalui kotoran burung )

Pada umumnya, kotoran yang dihasilkan burung pleci berbentuk padat. Tetapi jika terjadi masalah saluran pencernaannya, atau gangguan kesehatan lainnya, maka kotorannya akan berubah sesuai dengan kondisi burung itu sendiri.

Berikut ini beberapa bentuk perubahan pada kotoran burung pleci:

1. Kotoran berbentuk kecil dan padat

Kotoran dengan bentuk kecil dan padat menandakan burung pleci dalam kondisi yang sangat baik alias fit. Pleci dengan kondisi seperti inilah yang lebih mudah berbunyi dan akan memiliki mental cukup baik, karena kondisi dan staminanya oke.

Biasanya, bentuk kotoran yang kecil-kecil menunjukkan pleci telah siap untuk dilombakan, jika Anda suka melombakan burung. Sebab pleci dengan kondisi ini sudah memenuhi syarat-syarat lainnya (silakan baca lagi kapan pleci siap dilombakan ).

2. Kotoran yang  bercampur air

Ada dua hal yang terjadi dari perubahan bentuk kotoran pleci ini, yaitu kotoran yang bercampur air, dan kotoran yang berupa cairan. Yuk, kita bahas satu-persatu:

A. Kotoran yang bercampur air

Biasanya hal ini terjadi akibat burung terlalu banyak minum. Kondisi seperti ini rentan dialami burung pleci yang terlalu lama disimpan di dalam ruangan tanpa ventilasi / udara segar.

Akibatnya, beberapa menit sekali, burung pleci selalu merasa kehausan, sehingga akan mengkonsumsi air secara berlebihan.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Hal yang sama juga bisa terlihat pada burung pleci yang dijemur terlalu lama, atau terlalu lama disimpan di tempat yang terlalu panas atau terlalu lembab.

Burung tidak memiliki kelenjar keringat seperti manusia. Manusia jika kelebihan air dalam tubuhnya dapat mengeluarkannya melalui keringat dan air seni. Tetapi burung tidak demikian, kelebihan air dikeluarkan bersama-sama dengan kotorannya. Dari situlah kita bisa melihat mengapa kotoran burung pleci menjadi berair.

Masalah burung yang terlalu banyak minum bisa menimbulkan masalah serius jika tidak segera ditangani. Pencernaan dan organ-organ tubuh lainnya seperti ginjal, dan paru-paru bisa terganggu.

Ada beberapa penyebab mengapa kotoran pleci bercampur air. Misalnya memberi pakan buah-buahan secara berlebihan. Pleci yang diberi buah-buahan terlalu banyak setiap harinya cenderung hanya akan mengkonsumsi buah daripada pakan kering. Hal itu pun berpengaruh terhadap bentuk kotorannya.

Stres dan ketidakcocokan terhadap pakan juga bisa menjadi penyebab mengapa kotoran pleci berubah dan bercampur air.

B. Kotorannya berupa cairan

Banyak faktor yang menyebabkan burung pleci mengeluarkan kotoran berupa cairan, antara lain :

  • Burung mengalami infeksi bakteri pada ususnya, yang disebabkan air minum terlalu kotor dan tercemar bercampur bakteri. Misalnya air minum tidak diganti selama beberapa hari, atau sering terpapar cahaya matahari. Air minum yang kotor dan tidak diganti selama beberapa hari rentan terkena bakteri. Karena itu, sebaiknya ganti air minum minimal setiap 12 jam sekali, dan maksimal 24 jam sekali ).
  • Burung mengalami diare. Burung yang mengalami diare akan  mengeluarkan kotoran yang berupa cairan. Kondisi ini biasanya terjadi akibat burung kurang sehat / tidak fit akibat perubahan suhu atau cuaca, dan pola makan yang tidak teratur.
  • Burung pleci telat mendapatkan air minum. Burung pleci yang sering kekurangan air minum selama beberapa waktu cenderung mengeluarkan kotoran berbentuk cairan. Kalau hal ini dibiarkan, pleci bisa mati karena dehidrasi atau kekurangan cairan. Biasanya masalah ini terjadi karena perawat atau pemiliknya lupa menambahkan air minum, atau cepuk minum yang bocor karena retak.

Jika Anda mendapati burung pleci dengan kondisi tersebut di atas, dan tidak menunjukkan perubahan selama beberapa hari, maka yang harus dilakukan adalah memberikan perawatan dan pengobatan yang tepat.

Untuk mengatasi burung pleci yang sering mengeluarkan kotoran bercampur air atau salah satu kondisi yang disebut diatas, Anda bisa memberikan pengobatan menggunakan BirdBlown.

BirdBlown merupakan obat yang mengandung antiparasit, yang bermanfaat mengobati gangguan pada saluran pencernaan burung, baik akibat bakteri, air sac mite, atau gejala-gejala seperti di atas. Selain itu, bisa juga mengobati masalah yang lain seperti sesak nafas dan snot.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.